GridOto.com - Pada Free Practice 2 (FP2) MotoGP Emilia Romagna 2020, Valentino Rossi mampu mendapat catatan waktu lebih cepat dari FP1.
Pada FP2 MotoGP Emilia Romagna 2020 di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Valentino Rossi mencatatkan waktu 1;32,263 detik, lebih baik dari FP1 yang mencatat 1;32,832 detik.
Meski begitu, Valentino Rossi harus berjibaku pada FP3 untuk bisa lolos ke Q2 hari ini, Sabtu (19/09/2020).
"Ini akan jadi tantangan, karena untuk mengulang balapan seperti pekan lalu saya harus melaju lebih cepat. Ini tidak akan mudah, tapi saya akan mencoba," ujar Rossi dikutip dari tuttomotoriweb.com.
Baca Juga: Valentino Rossi Ngaku Loyo di Free Practice MotoGP Emilia Romagna 2020, Faktor Usia?
Rossi juga mengatakan jika ia menemukan keseimbangan yang berbeda pada akhir pekan ini saat gelaran MotoGP Emilia Romagna 2020.
Keseimbangan seperti apa yang dirasakan Rossi akhir pekan ini, apakah berkat part baru Yamaha YZR-M1 yang ia coba Selasa (15/09/2020) lalu?
"Ada beberapa inovasi menarik untuk dicoba, tapi kami tidak menemukan sesuatu yang lebih baik," jelas The Doctor.
Bahkan The Doctor memilih menggunakan Yamaha YZR-M1 standar alias tanpa inovasi baru dibanding yang ia coba Selasa lalu.
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Emilia Romagna 2020: Brad Binder Tercepat, Valentino Rossi Ketar-ketir
"Kami memutuskan untuk melanjutkan dengan versi standar dan mengerjakan fine-tuning dan balancing," ungkapnya.
"Kami menemukan sesuatu yang bagus (saat mengendarai Yamaha YZR-M1 pada Selasa), saya lebih cepat setengah detik dari Jumat lalu, tapi saya masih merasa tidak nyaman saat mengerem dan memasuki tikungan," tambah Rossi.
Artinya Yamaha YZR-M1 dengan knalpot, sasis, hingga swing arm baru tidak akan tampak di sirkuit Misano sob.
"Saya tahu akhir pekan ini akan sulit, terlebih Suzuki, KTM dan Ducati melaju lebih cepat," pungkas Rossi.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Tuttomotoriweb.com |
KOMENTAR