Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perhatikan Dua Hal Ini Saat Pasang Knalpot Racing di Motor 2-Tak

Muhammad Farhan - Senin, 21 September 2020 | 09:40 WIB
Leher knalpot racing custom untuk motor 2-tak
Farhan
Leher knalpot racing custom untuk motor 2-tak

GridOto.com – Berniat pasang knalpot racing di motor 2-tak? Perhatikan dua hal ini supaya enggak salah pilih dan hasilnya maksimal.

Meskipun banyak motor 2-tak produksi masal sudah tidak diproduksi lagi, motor 2-tak saat ini sedang jadi tren dan banyak dicari di pasaran motor bekas.

Sebagai peranti yang dapat membantu dongkrak performa, bagaimana cara mencari knalpot yang ideal di motor 2-tak?

“Kuncinya terletak dari bentuk dan ukuran perut knalpotnya. Sebab karakter tenaga yang dirasakan bakal dipengaruhi faktor leher atau perut knalpot motor 2-tak,” jawab Barutoyo Tri Hastono, pemilik bengkel Pitstop TPZ, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Baca Juga: Cara Cegah Ban Motor Kempes dan Rusak Saat Tidak Dipakai Akibat PSBB

Perut knalpot dengan chamber kecil bikin motor makin bertenaga buat putaran mesin bawah hingga menengah, sedangkan chamber besar cocok buat yang ingin mengail top speed.

Nah oleh karena itu, tentukan dulu apakah kalian ingin motor lebih enteng di putaran rendah atau kencang di putaran atas.

Suzuki Satria 120 R  dengan knalpot standar
istimewa
Suzuki Satria 120 R dengan knalpot standar

“Sesuaikan juga dengan spek mesinnya. Sebab kalau masih standar pakai knalpot dengan leher besar justru malah jadi enggak bertenaga,” jelasnya.

Selain itu, perhatikan juga apakah knalpot pengganti masih memungkinkan pasang footstep pengendara atau penumpang.

Baca Juga: Pernis Mika Headlamp Enggak Boleh Asal, Bukan Kinclong Malah Retak

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Enam Cara Yang Benar Beli Mobil Bekas, Simak Biar Nggak Ketipu

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa