Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Stok Darah Menipis, Velozity Chapter Karawang Purwakarta Gelar Aksi Donor Darah

Wisnu Andebar - Jumat, 18 September 2020 | 14:10 WIB
Velozity Chapter Karawang Purwakarta (V-Kapur) gelar donor darah.
Istimewa
Velozity Chapter Karawang Purwakarta (V-Kapur) gelar donor darah.

GridOto.com - Velozity Chapter Karawang Purwakarta (V-Kapur) mengadakan kopdar sekaligus menggelar aksi donor darah pada Sabtu (12/9/2020).

Mengusung tema Donor Darah Babarengan, kopdar kali ini sedikit berbeda karena berlangsung di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Karawang, Jawa Barat.

Semua member tampak antusias untuk melakukan donor darah, tentunya dengan tetap mengikuti prosedur protokol kesehatan yang berlaku.

Dengan diselenggarakannya donor darah ini, pihak PMI Karawang pun mengucapkan terima kasih kepada Velozity.

Baca Juga: Kenalkan Budaya Jawa Barat, Velozity Chapter DeBogors Turing ke Wisata Edukasi Seni di Bandung

Sebab, sejak masa pandemi Covid-19 stok darah untuk kebutuhan para pasien semakin menipis bahkan sampai kekurangan.

"Sehingga, mewajibkan untuk pemohon darah yang datang untuk membawa pendonor sendiri," terang Jaka, salah satu petugas PMI Karawang, dalam keterangan resmi yang diterima GridOto.com, Jumat (18/9/2020).

Velozity Chapter Karawang Purwakarta (V-Kapur) gelar donor darah.
Istimewa
Velozity Chapter Karawang Purwakarta (V-Kapur) gelar donor darah.

Sementara itu Jamari, selaku Kabid Umum Velozity mengapresiasi kopdar yang diselenggarakan V-Kapur.

“Pokoknya jangan takut berbuat kebaikan untuk sesama. Apapun yang kita tanam pasti akan menuai kenikmatannya," imbuhnya.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19 di Kabin Mobil, Komunitas Velozity Jakarta Gelar Kegiatan Fogging

"Buat yang baru pertama kali donor darah, saya ucapkan banyak terima kasih dan apresiasi atas keberanian serta kemulian hatinya," sambung Jamari.

Selesai melakukan aksi donor darah, acara dilanjutkan di salah satu saung rumah makan di daerah Karawang.

Acara dimeriahkan dengan pembagian door prize dan ditutup makan malam serta doa bersama.

Sebagai informasi, Velozity merupakan komunitas resmi pengguna Toyota Avanza Veloz di bawah naungan Toyota Owner Club (TOC) yang dibentuk secara resmi oleh  PT Toyota Astra Motor (TAM).

Saat ini anggota yang terdaftar resmi sudah mencapai sekitar 2.000 member, dan 11.000 member group Facebook yang tersebar dalam 24 chapter secara nasional.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jelang Akhir Tahun, Harga Mobil Bekas Kijang Innova Zenix, Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa