GridOto.com - Buat sobat yang ingin melakukan servis Toyota Starlet, bisa mengunjungi bengkel spesialisnya. Simak nih tarif yang dipatok buat beragam servisnya!
Salah satu bengkel spesialis hatchback besutan Toyota yang sudah mengaspal di Indonesia sejak 1985 ini ialah Kandang Abutak.
Bengkel yang berlokasi di Cikarang Barat, Bekasi ini melayani berbagai macam pengerjaan mulai servis ringan hingga servis besar.
"Kami melayani semua pengerjaan untuk Toyota Starlet, kecuali body repair," buka Tyo Mubarok, owner Kandang Abutak kepada GridOto.com belum lama ini.
Baca Juga: Kisah Pria yang Resign dari Tempat Kerja dan Sukses Dirikan Bengkel Spesialis Toyota Starlet
Untuk servis ringan, bengkel yang juga dijadikan sebagai tempat silaturahmi antar komunitas Starlet ini membanderol jasanya saja Rp 120 ribu.
"Itu masuknya tune up, meliputi cek karburator, pengapian, sistem pengereman, dan cek sistem pendinginan atau radiator," terangnya.
Adapun untuk servis besar Tyo membaginya ke dalam dua pilihan.
"Ada yang turun mesin setengah, ada juga yang turun total. Kalau turun setengah hanya bongkar kepala silinder, ganti paking, skir klep, ganti seal klep, dan pembersihan ruang bakar," imbuhnya.
Baca Juga: Tergolong Mobil Hobi, Harga Toyota Starlet Kotak Kini Lebih Murah Dibanding Yamaha NMAX Sob!
Soal biaya, untuk turun mesin setengah dibanderol Rp 300 ribu, sedangkan turun mesin total Rp 800 ribu.
"Itu belum termasuk pergantian part, baru jasanya saja," sebut pria yang akrab disapa Tyo Abutak tersebut.
Lebih lanjut ia menyarankan, untuk penggantian oli mesin dianjurkan tiap 3.500 kilometer dengan tingkat kekentalan oli 20W-50.
"Itu oli bawaan standarnya pakai SAE 20W-50, tapi sekarang banyak juga yang menggunakan oli 15W-40," imbuhnya.
Baca Juga: Bisa Memperpendek Umur Timing Belt, Pemilik Toyota Starlet Harus Cek Bagian Ini!
Adapun untuk penggantian filter oli bisa berpatokan setelah dua kali mengganti oli mesin, jadi perbandingannya dua banding satu.
Namun, pada saat mengganti filter oli, kapasitas oli mesin harus lebih banyak.
"Kapasitas oli mesin Starlet 2,8 liter, tapi kalau sekaligus ganti filter oli jadi 3,3 liter," ucapnya.
"Karena ada oli yang mengendap di filter oli, makanya harus lebih banyak pada saat mengganti oli dan filter oli," pungkas Tyo.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR