Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalan Sama Mini Bike Suzuki MT-50J Trailhopper, Setangnya Bisa Dilipat!

Dia Saputra - Sabtu, 12 September 2020 | 13:30 WIB
mini bike Suzuki MT-50J Trailhopper apakah nyaman dikendarai orang dewasa
youtube.com/2vintage
mini bike Suzuki MT-50J Trailhopper apakah nyaman dikendarai orang dewasa

GridOto.com - Ngomongin mini bike dari pabrikan Jepang, ternyata tidak hanya Honda, Yamaha, dan Kawasaki yang memilikinya, Suzuki juga.

Suzuki memiliki mini bike yang hadir di era Honda Monkey dengan nama Suzuki MT-50J Trailhopper.

Suzuki MT-50J Trailhopper hadir sebagai mini bike yang mampu diajak melibas medan off-road pada 1971 di Jepang.

Meski hadir pada era Honda Monkey yang sudah memiliki mesin 4-tak, Suzuki MT-50J Trailhopper masih dibekali mesin 2-tak.

Baca Juga: Mau Yamaha MX King 150 atau Honda Sonic 150R? Ini Daftar Harga Motor Bebek Super dan Ayam Jago Per 12 September 2020

Melansir Bikebros.co.jp, mesin 2-tak satu silinder yang dimiliki mini trail ini berkapasitas 49 cc berpendingin udara.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 2,7 dk pada 6.000 rpm dan torsi 3,6 Nm pada 5.500 rpm dengan girboks 3-percepatan.

Suplai bahan bakar yang mini bike ini menggunakan karburator, dengan tangki berkapasitas 2,5 liter.

Beralih ke kaki-kakinya, Suzuki MT-50J Trailhopper dibekali suspensi depan teleskopik dan dua suspensi di belakang dengan pelek ring 8 inci.

sosok Suzuki MT-50J Trailhopper
Suzuki
sosok Suzuki MT-50J Trailhopper

Editor : Fendi
Sumber : Bikebros.co.jp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Banyak Yang Belum Tahu, Ini Lho Gejala Mesin Mobil yang Ngelitik

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa