Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Z125 PRO 2021 Diluncurkan dengan Warna Baru, Cocok Enggak Ya Buat Konsumen Indonesia?

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 9 September 2020 | 19:23 WIB
Kawasaki Z125 PRO 2021 resmi mengaspal, warna barunya cocok enggak ya sama selera konsumen Indonesia?
young-machine.com
Kawasaki Z125 PRO 2021 resmi mengaspal, warna barunya cocok enggak ya sama selera konsumen Indonesia?

GridOto.com - Kawasaki Z125 PRO versi 2021 baru saja diluncurkan untuk pasar Jepang.

Secara spesifikasi, sebenarnya tidak terdapat banyak ubahan dari Kawasaki Z125 PRO versi 2020.

Namun yang menarik, pada Kawasaki Z125 PRO terbaru ini hadir dengan balutan warna baru yang dinamakan Pearl Nightshade Teal.

Kelir Pearl Nightshade Teal yang membalut bodi mini bike tersebut merupakan kombinasi warna hijau tua dan hitam.

Baca Juga: Kawasaki Z125 Pro Dijual di Jepang, Ada Pilihan Warna Ini, Harganya Kok Jadi Segitu?

Beberapa panel bodi utama seperti cover headlamp, tangki bensin, shroud, bodi belakang, sampai sepatbor depan dicat warna hijau tua glossy.

Sedangkan beberapa bagian bodi sisanya dilapisi warna hitam doff.

Sekilas, warna baru pada Kawasaki Z125 PRO 2021 ini bisa membuat tampilan naked bike mungil tersebut kelihatan lebih atraktif.

Bicara soal Kawasaki Z125 PRO, mini bike ini memiliki mesin 4-tak berkapasitas 125 cc SOHC berpendingin udara.

Editor : Fendi
Sumber : Young-machine.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa