Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kotoran Bikin Aus dan Berisik, Begini Cara Bersihkan Gir Depan Motor

Muhammad Farhan - Rabu, 9 September 2020 | 19:40 WIB
Gir depan rawan menjadi tempat tumpukan kotoran karena tertutup cover
Isal/GridOto.com
Gir depan rawan menjadi tempat tumpukan kotoran karena tertutup cover

GridOto.com – Endapan kotoran bikin gir set cepat aus dan timbul suara berisik, begini cara membersihkan gir depan di motor.

Karena posisinya yang lebih terbuka, membersihkan gir belakang dan rantai motor terbilang cepat dan mudah dilakukan.

Sedangkan untuk gir depan, letaknya yang agak tersembunyi membuat sebagian bikers luput membersihkannya.

“Kotoran ini mengendap di balik cover gir depan, efeknya bisa timbul bunyi seperti gesekan dan tentu bikin gir set cepat aus,” jelas Adih, Service Advisor Yamaha Mekar Bintaro, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Pasang Lampu LED di Motor Tetapi Kadang Mati dan Hidup? Ini Solusinya

Endapan kotoran tersebut merupakan campuran dari sisa pelumasan rantai, oli, debu dan cipratan dari jalan yang menyelinap masuk.

Supaya bisa dibersihkan secara maksimal, cover pelindung gir depan perlu dilepas terlebih dahulu menggunakan kunci ring atau kunci T8.

Buka tutup gir depan pakai kunci T8
Dok. GridOto
Buka tutup gir depan pakai kunci T8

“Umumnya cover gir depan diikat pakai dua buah baut di bagian atas dan bawah. Kalau sudah lepas tinggal bersihkan gir depan dan belakang cover gir tersebut,” lengkapnya.

Proses membersihkannya bisa gunakan cairan penetran, bensin, atau pakai campuran sabun colek dan sabun cuci piring cair.

Baca Juga: Bengkel Ini Pasang Hidrolik dan Remote Buat Buka Jok Vespa Matic

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa