GridOto.com - Pabrikan otomotif asal Jepang yang memiliki logo tiga garpu tala baru saja menghadirkan motor gede (moge) CBU Yamaha MT-07 dan MT-09.
Yamaha MT-07 adalah moge CBU yang benar-benar baru dihadirkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di Tanah Air.
Berbeda dari Yamaha MT-09, yang sebelumnya sudah pernah dijual di Indonesia pada 2016 silam.
Tentunya kedua moge Yamaha ini hadir dengan berbagai fitur menarik yang ditawarkan untuk konsumen.
Baca Juga: Video Yamaha MT-07 dan MT-09, Lihat Detail dan Fiturnya Sangar!
Buat sobat GridOto yang penasaran dengan ulasan lengkap moge Yamaha MT-07 dan MT-09 bisa langsung baca di tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX.
Selain membahas kedua moge tersebut, tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX juga mengulas tentang All New Nissan Kicks e-POWER yang baru hadir di Indonesia.
Tentunya kehadiran All New Nissan Kicks e-POWER di Indonesia cukup menggebrak.
Hal itu karena saat mobil listrik masih jarang, Nissan sudah berani menjual bebas ke konsumen Tanah Air.
Menariknya, All New Nissan Kicks e-POWER tidak seperti mobil listrik lainnya yang butuh pengisian.
Hal tersebut karena Nissan Kicks e-POWER tetap membopong mesin 3 silinder untuk mengisi listrik.
Ulasan lebih detail dari All New Nissan Kicks e-POWER juga bisa sobat GridOto jumpai di tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX.
Tidak hanya itu saja yang bisa kalian jumpai di tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX, namun ada ulsan tentang test drive Wuling Cortez CT S+ Lux CVT juga.
Bagi yang punya Suzuki Ignis dengan transmisi AGS juga wajib baca tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX lho.
Pasalnya ada ulasan mengenai tips menghemat biaya seputar penggantian kabel sling transmisi tersebut.
Baca Juga: Harga Yamaha MT-07 di Indonesia Dipatok Rp 243 Juta, Initp Nih Pilihan Warna Yamaha MT-07
Pada tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX juga bisa dijumpai beberapa informasi menarik lainnya, seperti ulasan test ride SM Sport SM3.
Sedikit bocoran, motor dengan mesin 2 silinder berkapasitas 400 cc itu memiliki bobot 64 kilogram.
Nah, supaya tidak ketinggalan, langsung dapatkan tabloid OTOMOTIF edisi 18.XXX yang sudah terbit diberbagai toko buku
Atau berlangganan dengan menghubungi 021-5306263 atau WA dan SMS ke 0811-908680. Bisa juga kunjungi web www.gramedia.com.
Tersedia pula versi digitalnya (e-paper) yang dapat diunduh melalui aplikasi Gramedia Digital, myEdisi, pressreader atau S Lime.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Otomotifnet.com |
KOMENTAR