Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lewis Hamilton Ikut Kejuaraan Balap Mobil Listrik Off-road Tahun Depan, Lho Balapan F1-nya Gimana?

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 8 September 2020 | 21:54 WIB
Lewis Hamilton akan ikut kejuaraan balap mobil listrik off-road tahun depan, bakal hengkang dari F1?
Twitter/ExtremeELive
Lewis Hamilton akan ikut kejuaraan balap mobil listrik off-road tahun depan, bakal hengkang dari F1?

GridOto.com - Balapan F1 Italia 2020 di sirkuit Monza pada Minggu, 6 September lalu bukanlah akhir pekan yang menyenangkan bagi pembalap F1 tim Mercedes yaitu Lewis Hamilton.

Setelah memimpin sebagian besar jalannya balapan F1 Italia 2020, Lewis Hamilton diganjar penalti stop and go akibat melakukan pit stop saat pit lane ditutup.

Walhasil, Lewis Hamilton pun melorot sampai posisi akhir akibat penalti tersebut dan akhirnya harus rela finis di urutan ke-7 pada F1 Italia 2020 yang digelar tanpa penonton tersebut.

Makanya, jadi pertanyaan besar setelah tiba-tiba Hamilton mengumumkan dirinya akan ikut serta dalam kejuaraan balap mobil listrik off-road Xtreme E pada 2021 mendatang.

Baca Juga: Hasil Balapan F1 Italia 2020: Lewat Drama Red Flag dan Penalti Lewis Hamilton, Pierre Gasly Menang di Monza

Apakah artinya juara dunia F1 enam kali tersebut akan banting setir dari F1 untuk terjun ke dunia balap off-road?

Sepertinya tidak begitu, karena Lewis Hamilton tidak akan berpartisipasi sebagai pembalap, melainkan pemilik tim.

Tim miliknya yaitu X44 akan ikut berkompetisi dalam musim balap perdana dari kejuaraan balap mobil listrik off-road Xtreme E pada 2021 mendatang

“Fokus Extreme E terhadap lingkungan hidup membuatnya sangat menarik bagi saya,” ujarnya dilansir dari laman web resmi Extreme E, Selasa (8/9/2020).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa