GridOto.com - Viral di media sosial, video motor Vanderhall yang sebelumnya ditunggangi oleh pasangan Bakal Calon Bupati Petahana Karawang, Celica Nurrachadiana-Aep Saepulloh ditilang dua anggota polisi dari Satlantas Polres Karawang, Jawa Barat
Vanderhall tersebut ditilang usai pasangan Celica-Aep mendaftarkan diri ke KPUD Karawang diikuti ribuan simpatisannya pada hari Jumat (5/9/2020).
Mengutip dari kompas.tv.com, Kasatlantas Polres Karawang AKP Peterson Timisela menilang kendaraan yang ditunggangi oleh pasangan itu karena adanya sejumlah pelanggaran.
Pelanggaran pertama motor tersebut tidak dilengkapi TNKB atau tanda nomor kendaraan bermotor dan diganti dengan tulisan Celica-Aep.
Pelanggaran kedua pengemudi dan penumpang motor tersebut tidak menggunakan helm.
Tindakan tilang dilakukan usai iring-iringin pasangan bakal calon bupati berlangsung untuk menghindari reaksi pendukung atas tindakan tilang tersebut.
Ngomongin soal kendaraan roda tiga yang ditilang itu, mengutip dari halaman vanderhallusa.com, ada tiga model Vanderhall yang diproduksi, yakni Venice, Carmel, dan Edison.
Secara tampilan, ketiga model tersebut tidak terlalu banyak perbedaan pada bentuk bodinya.
Pada Vanderhall Venice menggunakan mesin 1.400 cc 4-silinder turbo yang dikombinasikan dengan girboks otomatis 6-percepatan.
Diklaim memiliki tenaga sebesar 175 dk dengan torsi maksimal 250 Nm.
Selanjutnya ada Vanderhall Carmel bermesin 1.500 cc 4-silinder turbo dengan transmisi otomatis 6-percepatan.
Baca Juga: MV Agusta Eggak Cuma Bikin Motor Sport Saja Lho, Ternyata Pernah Bikin Kendaraan Roda Tiga Juga!
Mesinnya bisa mengeluarkan tenaga hingga 194 dk dan torsi maksimal 275 Nm.
Terakhir ada Vanderhall Edison yang menggunakan motor listrik ganda sebagai jantung pacunya.
Masing-masing motor listrik tersebut memiliki daya sebesar 52kW yang bisa menghasilka tenaga sebesar 140 dk dengan torsi sampai 314 Nm.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Kompas.tv,vanderhallusa.com |
KOMENTAR