Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motogp san marino 2020

Franco Morbidelli Tak Sabar untuk Balapan di MotoGP San Marino 2020, Ternyata Ini Alasannya

Dia Saputra - Senin, 7 September 2020 | 09:20 WIB
Balapan MotoGP San Marino 2020 bakal dihadiri penonton, Franco Morbidelli berharap bisa melihat fans-nya
MotoGP.com
Balapan MotoGP San Marino 2020 bakal dihadiri penonton, Franco Morbidelli berharap bisa melihat fans-nya

GridOto.com - Pembalap Yamaha SRT Franco Morbidelli, tak sabar untuk melakoni MotoGP San Marino 2020 di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Italia.

Pasalnya MotoGP San Marino akan menjadi kali pertama MotoGP 2020 bisa dihadiri penonton.

Dipastikan pada MotoGP San Marino 2020 akan ada 10.000 penonton yang akan menyaksikan secara langsung pada 11-13 September mendatang.

Makanya Franco Morbidelli jadi bersemangat dan berharap bisa melihat fans-nya di tribun Sirkuit Misano.

Baca Juga: Performa Maverick Vinales dan Valentino Rossi Menurun di Tiga Laga Terkahir MotoGP 2020, Ini Kata Kepala Teknisi Monster Energy Yamaha

"Saya sangat senang bahwa ada dua Grand Prix berturut-turut di Misano yang bisa disaksikan secara langsung. Hal itu sedikit istimewa," ujar Franco Morbidelli dikutip dari tuttomotoriweb.com.

Ia mengatakan jika hal ini menjadi satu langkah menuju kondisi normal dan merupakan suatu hal yang positif.

ilustrasi penonton di Misano World Circuit Marco Simoncelli pada gelaran MotoGP San Marino.
Tellerreport.com
ilustrasi penonton di Misano World Circuit Marco Simoncelli pada gelaran MotoGP San Marino.

"Saya harap para penonton bisa datang untuk mendukung kami dan dapat menikmati balapan yang berlangsung nanti," jelasnya.

Franco Morbidelli juga berharap motornya bisa mengeluarkan performa terbaiknya saat berlaga di MotoGP San Marino 2020.

Baca Juga: Jadi Kandidat Pengganti Andrea Dovizioso di Tim Ducati, Jorge Marti : Saya 95 Persen Yakin Bisa ke Kelas MotoGP

Pasalnya ia sempat mendapat masalah saat MotoGP Austria dan Stiria 2020 yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring.

"Saya harap kami tak mendapatkan masalah apapun di Sirkuit Misano, sehingga saya bisa kembali ke ritme saya sebelum di Austria," pungkasnya.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Tuttomotoriweb.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa