Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Italia 2020

FIA Kasih Peringatan Agar Pembalap Tak Ulangi Kejadian 'Aneh' di Kualifikasi F1 Italia Musim Lalu

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 5 September 2020 | 16:13 WIB
FIA ingatkan agar kejadian kualifikasi F1 Italia 2019 tak terulang lagi
Formula1.com
FIA ingatkan agar kejadian kualifikasi F1 Italia 2019 tak terulang lagi

GridOto.com - Race director FIA, Michael Masi, peringatkan ke semua orang baik pembalap dan tim agar tak mengulangi kejadian kualifikasi F1 Italia musim lalu.

Bagi yang tidak ingat, musim lalu terjadi aksi saling tunggu antarpembalap di sesi kualifikasi.

Karena saling tunggu dan tak mau melaju terlebih dulu, banyak pembalap gagal mempertajam catatan waktu karena waktu kualifikasi sudah habis.

Karakter Monza yang mengedepankan akselerasi dan top speed membuat slipstream sangat berguna untuk mencetak waktu bagus.

Baca Juga: Enggak Dapat Kontrak Baru Untuk Musim 2021, Sebastian Vettel Masih Bisa Kendarai Mobil F1

Makanya, beberapa pembalap memilih menunggu agar bisa melakukan slipstream dari pembalap di depannya.

Yang berada di paling depan juga tak mau pembalap di belakang mendapat slipstream, ada juga pembalap di belakang yang sebenarnya ingin mencetak waktu tapi tak bisa lewat karena treknya penuh.

Dan sejak sesi latihan bebas pertama kemarin, beberapa pembalap sudah mengeluhkan banyaknya pembalap yang melaju lambat menutup racing line.

Bahkan di kualifikasi Formula 3, sudah terjadi saling tunggu.

Kemacetan Monza di kualifikasi Formula 3
F3
Kemacetan Monza di kualifikasi Formula 3

Editor : Fendi
Sumber : planetf1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Fazzio Youth Festival Sambangi Jakarta, Ini Loh SMA yang Borong Juara

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa