GridOto.com - Kabar gembira buat sobat GridOto yang mau melangsungkan pernikahan
Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mempersilahkan warga menggunakan tiga mobil dinasnya untuk antar jemput pengantin.
Ketiga mobil dinas itu yakni Toyota Camry, Fortuner dan Mitsubishi Pajero.
Tri Adhianto mengungkapkan persyaratan utama agar bisa menggunakan mobil dinasnya itu ialah warga Kota Bekasi, Jawa Barat.
Lokasi pernikahannya masih di wilayah Kota Bekasi ataupun masih dekat dengan Kota Bekasi.
Mobil dinas ini hanya diperbolehkan dipakai warga pada hari Sabtu dan Minggu saja.
"Tapi kalau lokasi nikahnya disekitar Kota Bekasi seperti Kabupaten Bekasi, Jakarta masih bisa. Asal jangan di Tegal atau daerah Jawa," kata Tri, dikutip dari Wartakotalive.com, Minggu (30/8/2020).
Untuk bisa menggunakan mobil dinasnya, caranya juga mudah.
Baca Juga: Kisah Seru Pengantin Baru Bulan Madu Keliling Jawa-Bali Naik Honda Win
Mereka terlebih dahulu mengajukan permohonan melalui akun instagram @mastriadhianto.
Kemudian juga wajib terlebih dahulu mengisi formulir pada link pendaftaran http://bit.ly/AntarJemputManten.
Dalam formulir itu warga wajib mengisi nama, alamat sesuai KTP, nomor handphone, hari tanggal resepsi atau akad.
Selanjutnya, titik penjemputan, titik tujuan, dan unggahan dokumen atau foto undangan pernikahan.
Baca Juga: Jadi 'Bulan Madu' yang Sulit Dilupakan, Pengantin Baru Bikin Honda City Nyebur ke Sungai
Tri menegaskan tidak dikenakan biaya alias gratis bagi warga Kota Bekasi yang menggunakan mobil dinasnya untuk akad nikah atau prosesi resepsi.
"Gratis tidak ada biaya, malah mobilnya kita, bensin, tolnya free aja tinggal duduk aja," bebernya.
Sebagai informasi, Toyota Camry, Fortuner, dan Mitsubishi Pajero ketiganya dikenal oleh masyarakat Tanah Air sebagai kendaraan yang cukup prestis.
Tinggal dipilih saja, jika ingin yang nyaman dan tampilan mewah ala sedan, Toyota Camry bisa dipilih.
Sedangkan jika mau memakai mobil pernikahan yang terlihat gagah, SUV seperti Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero juga cocok buat kendaraan pengantin.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Wakil Wali Kota Bekasi Siapkan Tiga Mobil Dinas untuk Antar Pengantin, Berikut Cara Pengajuannya
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Wartakotalive.com |
KOMENTAR