Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biaya Modifikasi Yamaha R25 Adventure Ini Ternyata Tembus Rp 40 Jutaan

Yuka Samudera - Selasa, 1 September 2020 | 11:35 WIB
Rp 40 Jutaan untuk Menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure!
Yuka Samudera
Rp 40 Jutaan untuk Menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure!

GridOto.com - Modifikasi Yamaha R25 adventure milik Radix sukses tampil beda dengan konsep baru yang dipilih, tak lagi jadi motor sport bike.

Tentunya enggak sedikit biaya yang digelontorkan Radix demi menyulap Yamaha R25 miliknya ini menjadi motor adventure.

Faktanya Radix menggelontorkan dana hingga Rp 40 jutaan untuk menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure.

Rp 40 Jutaan untuk Menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure!
Yuka Samudera
Rp 40 Jutaan untuk Menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure!

"Betul mas kalau ditotal dari awal ngebangun motor ini sampai sekarang sih ya kisaran Rp 40 jutaan mas hehe," buka Radix.

"Angka segitu juga termasuk dengan aksesoris pendukung ya mas misalkan box dan pembuatan bracket boxnya," tukasnya.

Crashbar di Yamaha R25 berkonsep adventure.
Yuka Samudera
Crashbar di Yamaha R25 berkonsep adventure.
Tentu saja ubahan yang Radix lakukan ke motornya ini bisa dibilang totalitas sob, makanya wajar saja jika biaya modifikasi yang digelontorkan Radix bisa menembus angka segitu.

Bagian fairing Yamaha R25 ini dirombak agar sedikit diatas posisinya.
Yuka Samudera
Bagian fairing Yamaha R25 ini dirombak agar sedikit diatas posisinya.
Sebagai contoh adalah ubahan di sektor depan yaitu posisi fairing dan sektor kemudi, ini menjadi bagian penting yang diubah agar kesan motor adventure di Yamaha R25 ini semakin proper.

"Yang menjadi awal perhatian saya jelas di bagian posisi fairing dan setang mas. Saya ubah posisi fairingnya agak lebih keatas. Itu lumayan makan biaya karena butuh settingan berkali-kali. Oh iya setangnya juga diganti dengan fatbar biar lebih proper," ujar Radix.

Namun menurut doi, sektor kaki-kaki lah yang paling memakan banyak biaya sob, apalagi ada salah satu part spesial yang tertanam di roda bagian depan.

Pelek depan di Yamaha R25 adventure ini yang sudah mengadopsi double cakram.
Yuka Samudera
Pelek depan di Yamaha R25 adventure ini yang sudah mengadopsi double cakram.
"Bisa dibilang kaki-kaki sih yang paling memakan banyak biaya mas. Kalau ditotal itu bisa Rp 20 jutaan sendiri haha. Ya bagian pelek dan ban saja sudah hampir Rp 10 jutaan itu," ucap Radix.

"Oh iya pemakaian kaliper Brembo M4 juga lumayan nih hehe. Sepasang itu saya dapat Rp 10 jutaan mas hehe," tukasnya.

Meski sudah menyentuh angka Rp 40 jutaan, enggak menghentikan Radix untuk tetap berkreasi kedepannya sob.

Bahkan dirinya sudah berandai-andai untuk memodifikasi lagi Yamaha R25 miliknya ini.

Rp 40 Jutaan untuk Menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure!
Yuka Samudera
Rp 40 Jutaan untuk Menyulap Yamaha R25 ini menjadi motor adventure!

"Namanya juga modifikasi mas hehe, pasti ada saja yang pengen di upgrade. Kalau next project sih saya kepengen ganti fairing. Namun masih galau nih mau yang bentuk apa, ditunggu saja hehe," kata Radix. Mantap bro Radix!

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa