GridOto.com - AMP Motorcycles merupakan bengkel custom yang dipunggawai oleh Micheal dan Allen Posenauer.
Meski mereka sering bilang bukan builder pro, tapi mereka selalu istimewa dan bisa dikatakan sekelas builder profesional.
Salah satu contoh ialah Triumph Thruxton dengan aura cafe racer-street tracker atau sebut saja cafe tracker berikut ini.
Ubahan sebenarnya hanya diawali dengan mengganti lampu sein LED super mungil dari Highsider dan speedometer Motogadget saja.
Baca Juga: Triumph Thruxton R Dicustom Brat Cafe, Simpel Tapi Tetap Sangar
Tapi setelah itu ubahan terus berlanjut seperti memasang setang clip-on LSL yang dilengkapi dengan spion bar-end.
Kemudian ditambahkan juga number plate depan khas flat tracker yang disemati headlamp LED mungil dari Highsider.
Selanjutnya bodi-bodi bawaan Triumph Thruxton dipreteli semua kecuali bagian tangki.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | returnofthecaferacers.com |
KOMENTAR