GridOto.com - Suzuki GS750 bergaya cafe racer ini merupakan hasil karya dari Walter van Elk asal Belanda.
Mendapat motor dengan harga murah dan sudah setengah jadi dari temannya, membuat Walter bertekad bulat melanjutkan proses custom Suzuki GS750 ini.
Awalnya ia berniat membuat sebuah tracker namun pada akhirnya gaya cafe racer jadi pilihan setelah ia melihat Ducati 750SS milik teman ayahnya.
Proses ubahan dimulai dengan mempreteli semua bagian motor hingga menyisakan rangka saja.
Baca Juga: Suzuki GT185 Adventurer Lawas Ganti Tampang Jadi Cafe Racer Minimalis
Setelah itu dipasang front end Suzuki GSX-R750-W, swing arm Suzuki GSX750 dan suspensi belakang Suzuki GS1000.
Sementara kedua roda memakai pelek aluminium Morad 18 inci yang kemudian dibalut ban bertipe dual-purpose.
Beres dengan sasis, pekerjaan dilanjut dengan bodywork seperti pemasangan fairing Ducati 750SS dan diberi headlamp LED.
Lalu tangki Suzuki GSX750 dipasang juga dan dipadukan dengan jok single seat dan buntut khas cafe racer.
Baca Juga: Suzuki DR800S Street Tracker, Mesin Kena Rombak Jadi Injeksi
Pada sektor mesin, Walter melakukan upgrade berupa pemakaian head silinder dan silinder Suzuki GS850.
Selain itu dibuatkan juga exhaust system custom 4into4 dengan muffler universal.
Sebagai finishing, Walter memberikan kelir hitam dengan striping oranye dan putih pada Suzuki GS750 cafe racer ini.
Hasilnya adalah cafe racer klasik tampan dari Suzuki GS750 yang punya performa istimewa.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebrewers.com |
KOMENTAR