Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Brake Vacuum Hose Toyota Ternyata Gampang, Begini Caranya

Ryan Fasha - Kamis, 27 Agustus 2020 | 10:00 WIB
Ilustrasi brake vacuum hose
Ryan/GridOto.com
Ilustrasi brake vacuum hose

GridOto.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan recall terhadap Toyota Kijang Innova dan Toyota Fortuner produksi Agustus 2019.

PT TAM mendeteksi potensi kerusakan yang bisa terjadi pada brake vacuum hose atau slang penghubung antara brake vacuum pump dan brake booster.

Menurut PT TAM, slang vakum ini akan berubah bentuk atau menjadi kempot saat pedal rem diinjak.

PT TAM memberikan penggantian komponen tersebut secara gratis tanpa dipunggut biaya apapun.

Penggantian komponen ini pun cukup mudah.

Ilustrasi Toyota Fortuner VRZ 2.4 4x2
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Ilustrasi Toyota Fortuner VRZ 2.4 4x2

Baca Juga: Recall Brake Vacuum Hose Toyota, Ini Dampaknya Kalau Berubah Bentuk

"Penggantian komponen ini enggak perlu membongkar apapun, hanya melepas slang brake vacuum," buka Didi Ahadi, Technical Dealer Support Department Head PT TAM kepada GridOto.com (25/8).

"Posisinya berada di atas jadi hanya saja butuh ketelitian agar posisi slang saat dipasang tidak menekuk," tambahnya.

Berbeda dengan mengganti slang rem yang harus melakukan pompa agar minyak rem tidak ada gelembung udara, slang vacuum ini tidak perlu hal demikian.

Hanya membuka klem dan mencabut slang dalam dan diganti dengan yang baru.

Potensi slang menjadi berubah bentuk dikarenakan spesifikasi material brake vacuum hose yang tidak memenuhi standar dari vendor pembuatnya.

Ilustrasi ruang mesin
Dylan Andika/GridOto.com
Ilustrasi ruang mesin

Baca Juga: Recall Brake Vacuum Hose Toyota, Begini Cara Mudah untuk Mendeteksinya

Sedangkan komponen yang baru memiliki spesifikasi yang lebih kuat sehingga terhindar dari perubahan bentuk.

"Penggantian bisa dilakukan di bengkel resmi Toyota dengan membawa mobil lalu akan dicek nomor rangka mobil," sebutnya.

"Bila nomor rangka terdaftar maka akan dilakukan penggantian yang hanya memakan waktu sekitar 1,5 jam saja," tutup Didi.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mitsubishi Buka Suara Soal Mobil Konsep DST, Bakal Dijual di Indonesia?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa