Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cari Buku, Brosur atau Poster Mobil dan Motor Jadul? Di Sini Tempatnya!

Naufal Shafly - Minggu, 23 Agustus 2020 | 16:35 WIB
Koleksi brosur mobil klasik di Diva Auto Books
Naufal Shafly/GridOto.com
Koleksi brosur mobil klasik di Diva Auto Books

GridOto.com - Kendaraan klasik atau jadul belakangan ini tengah menjadi hobi bagi sebagian masyarakat Indonesia.

Bukan cuma unit kendaraannya saja yang tengah diburu, tetapi juga brosur, majalah, serta pernak-pernik terkait mobil dan motor jadul kini sedang banyak digandrungi.

Nah buat sobat yang tengah memiliki hobi baru mengoleksi buku, poster, brosur, atau bahkan majalah soal mobil dan motor jadul, sobat bisa menyambangi Diva Auto Books.

Meski lebih sering memasarkan barangnya lewat sosial media Facebook, Harry Butarbutar, pemilik Diva Auto Books, mengatakan dirinya kerap menjajakan dagangannya di event-event otomotif.

Baca Juga: Suzuki Rayakan 50 Tahun Menemani Masyarakat Indonesia, Begini Tampilan Motor Pertamanya

"Saat ini lebih banyak jualan lewat Facebook di akun Divaautobooks, tetapi, saya juga sering ikut event-event otomotif kayak Otobursa TumplekBlek dan acara lainnya," ungkap Harry kepada GridOto.com (22/8/2020).

Ia mengatakan, bisnisnya ini dimulai dari hobinya mengoleksi buku, brosur dan majalah jadul yang berbau otomotif.

Koleksi buku jadul berbau otomotif, yang dijual Diva Auto Books.
Naufal Shafly/GridOto.com
Koleksi buku jadul berbau otomotif, yang dijual Diva Auto Books.

Melihat adanya peluang bisnis, Harry pun akhirnya mulai giat mencari barang koleksi tersebut dan menjualnya kembali.

"Awalnya saya jual di grup Facebook komunitas. Misalnya, saya ada poster dan brosur jadul tentang mobil Mercy, ya saya pasarkan di grup komunitas Mercy," ungkap pria yang beken disapa Harry Boxer ini.

Baca Juga: Bikin Salah Fokus! Poster Motor Jadul Kok Modelnya Pelawak Zaman Now?

Lambat laun, dirinya mengaku kini telah memiliki koneksi di sejumlah wilayah di Indonesia.

"Ya saya dapat barang-barang kayak gini sebagian dari koleksi pribadi, sebagian ada juga dari koneksi saya di Jawa Timur, Jawa Tengah. Kalau buku-buku jadul, saya banyak impor dari luar negeri," ujarnya.

Untuk harganya, Harry mematok banderol yang berbeda-beda, sesuai dengan tingkat kelangkaan barang, dan peminat dari barang itu sendiri.

Misal, untuk brosur mobil jadul, Harry mematok harga mulai dari Rp 50 ribuan.

Baca Juga: Mengejutkan! Kisah Denis Kancil Diangkat Menjadi Film

Pria asal Medan ini juga mengatakan, ia bisa menerima pesanan dari customer yang mengincar barang tertentu.

"Tapi saya enggak bisa pastikan waktu tepatnya kapan bisa saya dapatkan, namun bisa diusahakan," jelasnya.

Nah kalau sobat berminat mengoleksi buku, poster, majalah, brosur, bahkan stiker berbau mobil dan motor klasik, langsung aja kepoin Facebook Divaautobooks, atau hubungi Harry: 0818822664.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kejari Sita 7 Bus, 2 Avanza dan Satu Pajero Sport di Ponorogo, BOS SMK 2 PGRI Bermasalah

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa