Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lamborghini Huracan Muka Galak Dijangkiti Virus Serat Karbon

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 18 Agustus 2020 | 11:05 WIB
Lamborghini Huracan hasil kreasi Fusion Motor Company
Carscoops
Lamborghini Huracan hasil kreasi Fusion Motor Company

GridOto.com - Lamborghini Huracan satu ini merupakan hasil kreasi Fusion Motor Company, tuner asal Amerika Serikat.

Penampilan Lamborghini Huracan galak ini dibuat semakin agresif bertabur serat karbon.

Paling banyak terlihat di area fascia mulai dari kap mesin yang juga dilengkapi dengan hood scoops hingga ke bagian atas gril.

Baca Juga: Hennessey Dongkrak Tenaga Lamborghini Huracan Sampai Tembus 900 DK

Serat karbon terlihat di area fascia Lamborghini Huracan
Carscoops
Serat karbon terlihat di area fascia Lamborghini Huracan

Bukan cuma itu, air vent depan juga ikut diubah dengan serat karbon lengkap dengan spoiler.

Bumper depan juga diubah lebih agresif dengan lekukan bodi yang lebih tajam.

Bergeser ke samping ada serat karbon di bagian fender hingga menyasar ke side skirts.

Enggak kalah sangar bagian buritan dijejali bumper baru lengkap dengan diffuser berlekuk agresif.

Penambahan sayap baru plus ducktail spoiler melengkapi ubahan buritan yang terlihat makin sangar.

Baca Juga: Lamborghini Huracan Sangar Kena Virus Serat Karbon, Power 1.200 DK

Buritan Lamborghini Huracan hasil kreasi Fusion Motor Company
Carscoops
Buritan Lamborghini Huracan hasil kreasi Fusion Motor Company

Yang unik sebenarnya dari modifikasi Huracan ini ialah kelir kuning mencolok dominan membungkus bodi dan nampak kontras dengan body kit serat karbon.

Oh iya, Fusion Motor Company juga menawarkan opsi 2 pilihan finishing, yakni glossy atau dof.

Dikutip dari Carscoops.com, soal harga, body kit serat karbon ini dibanderol USD 38.888 atau 573,9 juta.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa