Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kualitas Oli Mesin Turbo Wajib Dijaga Baik, Ini Kata Bengkel Resmi

Radityo Herdianto - Kamis, 13 Agustus 2020 | 14:00 WIB
Penampakan mesin 1.490 cc turbo milik MG HS.
Pradana/GridOto.com
Penampakan mesin 1.490 cc turbo milik MG HS.

GridOto.com - Bagi pengguna mobil dengan mesin turbo wajib menjaga kualitas oli mesin, ini kata bengkel resmi.

Salah satu perawatan mobil yang harus dilakukan secara rutin adalah mengganti oli mesin secara berkala.

Terutama untuk mesin turbo, penggantian oli secara periodik menjaga kualitas oli tetap baik selama pemakaian.

"Kualitas oli yang baik menjaga pelumasan komponen di dalam dan suhu mesin tetap optimal saat bekerja," tutur Ferry Firdaus, kepala bengkel Honda Permata Hijau, Jakarta Selatan kepada GridOto.com.

Lanjut Ferry, pada mesin yang dilengkapi turbo, komponen turbo itu sendiri juga membutuhkan oli dari mesin.

Ilustrasi Mengecek Kualitas Oli Mesin Mobil
Radityo Herdianto / GridOto.com
Ilustrasi Mengecek Kualitas Oli Mesin Mobil

Baca Juga: Busi Mesin Mesin Turbo Pakai Busi Tipe Dingin, Begini Alasannya

Turbin di dalam turbo akan berputar pada rpm yang cukup tinggi untuk proses spooling sebagai pemasok udara tambahan.

"Proses spooling menciptakan panas, oli mesin akan bersirkulasi di dalam untuk pelumasan dan pendinginan," tekan Ferry. 

Menurut Ferry, jika dari kualitas oli yang tidak dijaga dengan baik tentu berpengaruh langsung pada penurunan usia pakai komponen turbo.

"Dari segi pelumasan yang berkurang akan menciptakan gesekan lebih besar, memicu keausan pada bearing turbin keong," ujar Ferry.

"Karena oli sudah jelek atau jarang diganti, panas yang dihasilkan tidak bisa diredam dan terjadi overheating bahkan turbo bisa jadi jamming," tambah Ferry.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa