GridOto.com - Sesi latihan bebas ketiga atau FP3 MotoGP Ceko 2020 berlangsung dengan temperatur sirkuit Brno mencapai 24 derajat celcius, Sabtu (8/8/2020).
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi harus memperbaiki catatan waktu kombinasinya di sesi FP3 MotoGP Ceko 2020.
Pasalnya, catatan waktu kombinasi milik Valentino Rossi belum bisa menembus posisi 10 besar.
Sebagai informasi, sebanyak 10 pembalap dengan catatan waktu kombinasi terbaik akan langsung lolos ke Q2 kualifiaksi MotoGP Ceko 2020.
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Ceko 2020: Fabio Quartararo Asapi Franco Mobidelli, Valentino Rossi Melempem
Sesi FP3 MotoGP Ceko 2020 berjalan 10 menit, Valentino Rossi berada di posisi keenam catatan waktu kombinasi.
Pada 15 menit jelang berakhirnya FP3, Fabio Quartararo dari tim Petronas Yamaha masih jadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 56,502 detik.
Namun tak berselang lama, Franco Morbidelli merebut posisi terdepan dari Fabio Quartararo dengan 1 menit 56,037 detik.
Pada 10 menit terakhir FP3, Valentino Rossi berada di posisi ke-12 dan terancam tak lolos ke Q2 kualifikasi MotoGP Ceko 2020.
Baca Juga: Jelang MotoGP Ceko, Aleix Espargaro Sebut Trek Sirkuit Brno Sebagai Bencana! Apa Alasannya?
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR