Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keren! Bisa Cek Saldo Uang Elektronik di Head Unit Corolla Cross Lho

Radityo Herdianto - Jumat, 7 Agustus 2020 | 11:00 WIB
Fitur E-Money di Head Unit Toyota Corolla Cross
YouTube Toyota Indonesia
Fitur E-Money di Head Unit Toyota Corolla Cross

GridOto.com Toyota Corolla Cross resmi diluncurkan di Indonesia secara virual oleh PT Toyota-Astra Motor (6/8).

Dalam acara launching virtual, disinggung mengenai adanya fitur head unit Toyota Corolla Cross memiliki fitur E-Money.

Cukup unik, fitur E-Money bisa ditemukan pada tampilan utama layar head unit Toyota Corolla Cross.

"Fitur ini hanya bisa membaca saldo yang ada di kartu uang elektronik, tidak bisa untuk isi saldo," tekan Didi Ahadi, Dealer Technical Support Deptartment Head PT Toyota-Astra Motor saat dihubungi GridOto.com (6/8).

Tambah Didi, pengoperasian fitur ini mengandalkan sistem sonar Near-field Communication (NFC).

Pengguna tol cukup menempelkan kartu e-money ke alat baca (reader) di GTO
Rizki Apryandi/Otomotifnet
Pengguna tol cukup menempelkan kartu e-money ke alat baca (reader) di GTO

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Meluncur, Ini Sejarah Corolla di Indonesia

Ketika memilih fitur E-Money, pemilik mobil bisa tempelkan kartu ke sensor NFC yang terletak di kanan bawah head unit dekat port USB.

"NFC akan menangkap sinyal frekuensi dari chip Radio-frequency Identification (RFID) ketika kartu ditempelkan," terang Didi.

"Kalau kartu sudah terbaca nanti akan muncul informasi saldo di tampilan layar," tambah Didi.

Anton Jimmi Suwandi, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor menekankan fitur ini bisa memberikan kemudahan pemilik mobil.

"Jadi bisa cek dulu saldo sebelum masuk tol, tapi saat ini baru bisa membaca kartu keluaran Mandiri saja,” tutur Anton dalam acara launching virtual.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa