GridOto.com - Kami sudah mengulas modifikasi Honda Brio lama asal Thailand yang sudah didandani baju luar, kaki-kaki dan kabin hingga kental bergaya mobil drag race.
Beberapa part serat karbon terpasang apik di bodi seperti pada kap mesin dan pintu belakangnya.
Juga dengan kabin yang dilucuti jok penumpang depan dan baris belakang, ganti roll bar plus sederet ubahan lain agar berkontribusi meredusi bobot si Brio ini.
Baca Juga: Modifikasi Honda Brio Lama, Kabin Dilucuti Tampang Sangar Siap Balap
Enggak cuma modal tampang drag race, ternyata Honda Brio ini juga sudah menyimpan tenaga besar.
Upgrade menyeluruh sudah dilakukan pada jantung pacu Brio yang dibekali mesin L12B3 berkapasitas 1.200 cc.
Yang paling kentara adalah dukungan turbocharger lansiran Garrett GTX3076 yang dibenamkan ke dalam mesin Brio.
Tak hanya itu upgrad lain dilakukan seperti membenamkan Piston CP 73 mm, BC H-Beam rod, hingga upgrade intake.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xo-autosport.com |
KOMENTAR