Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Corolla Cross Meluncur, Ini Sejarah Corolla di Indonesia

Dwi Wahyu R. - Kamis, 6 Agustus 2020 | 12:05 WIB
Toyota Corolla Cross
https://global.toyota
Toyota Corolla Cross

GridOto.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan Toyota Corolla Cross di Indonesia hari ini (6/7).

Toyota Corolla Cross ini merupakan anggota terbaru dan merupakan varian SUV (Sport Utility Vehicle) pertama di keluarga Corolla.

Toyota Corolla sudah dijual lebih dari 50 tahun ini memiliki sejarah yang panjang Indonesia.
Berikut perjalanan Toyota Corolla di Indonesia.

Toyota Corolla yang pertama masuk ke Indonesia adalah generasi ke-2 (E20) pada tahun 1970.

Toyota Corolla yang pertama dijual di Tanah Air jenis sedan 4 pintu yang memakai mesin 3K 1.200 cc dengan transmisi manual.

Toyota Corolla Cross
https://global.toyota
Toyota Corolla Cross

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Masuk Pantauan Honda, CR-V Facelift Disiapkan Jadi Penjegal?

Toyota Corolla ini mendapat respons positif konsumen, tak heran setahun kemudian (1971) ia sudah dirakit di Indonesia.

Toyota Corolla E20 ini punya panggilan sayang "Corbet" alias Corolla Betawi.

Konon julukan itu diberikan karena kebanyakan pembelinya waktu orang Betawi yang dapat uang hasil jual tanah mereka.

Toyota Corolla generasi ke-3 (E30) masuk ke Indonesia di akhir 1975 dan terakhir dijual pada 1979.

Toyota Corolla E30 ini memiliki dimensi lebih besar sedang mesin tetap sama dengan generasi ke-2.

Toyota Corolla 1973
Dok. Otomotif
Toyota Corolla 1973

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Sudah Bisa Dipesan, Siapkan Budget Puluhan Juta Buat Booking Fee

Di Indonesia, Corolla generasi ke-3 mengalami dua kali facelift dan panggilan akrabnya di sini "Corvet" alias Corolla Veteran.

Nah, Toyota Corolla generasi ke-4 yang dijual di sini dari 1980 hingga 1983 merupakan model yang paling legendaris, ini dia Toyota Corolla DX.

Bentuknya berubah total dengan konsep kendaraan hemat bahan bakar, mudah dirawat, dan kabin lebih nyaman.

Toyota Corolla DX di Tanah Air ini mengandalkan mesin 4K 4 silinder 1.300 cc.

Toyota mengubah sistem penggerak Corolla dari roda belakang ke roda depan pada generasi ke-5 (1983).

Toyota Corolla generasi ke-3 (E30) masuk ke Indonesia di akhir 1975
global.toyota
Toyota Corolla generasi ke-3 (E30) masuk ke Indonesia di akhir 1975

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Yang Akan Berada Di Antara C-HR dan Fortuner

Desainnya lebih ramping dan modern di zamannya dan di Indonesia dikenal dengan sebutan Toyota Corolla GL.

Toyota Corolla GL menggunakan mesin 2A (1983-1985) dan 2E (1985-1987) yang dua-duanya berkapasitas 1.300 cc dengan transmisi manual 5-speed.

Habis itu masuklah Toyota Corolla generasi ke-6 pada 1987.

Sama seperti DX, ini adalah salah satu model legendaris di Indonesia dengan nama beken Toyota Corolla Twin Cam.

Twin Cam alias camshaft ganda merupakan teknologi unggulan Toyota Corolla waktu itu.

Toyota Corolla DX
Dok Otomotif
Toyota Corolla DX

Baca Juga: Fitur Canggih Ini Baru Pertama Ada Toyota Corolla Altis Terbaru

Mesin berkode 4A-F yang dipakai Toyota Corolla menjadi paling canggih di kelasnya.

Selain mesin canggih, hadirnya fitur modern dan kabin lapang membuat Toyota Corolla Twin Cam mendapat respons positif konsumen.

Pada model ini pula ditawarkan beragam pilihan mesin, seperti  1.3 SE sedan, 1.6 SE Limited sedan, 1.6 GTi sedan, dan 1.6 Liftback 5-pintu.

Fokus kepada eksekutif muda menjadi konsep kelahiran Corolla generasi ke-7 yang lahir di 1992.

Nah, model ini di Indonesia akrab dipanggil "Greco" yang merupakan akronim dari Great Corolla.

Toyota Corolla GL
Toyota Corolla GL

Baca Juga: Begini Nih Cara Kerja Automatic High Beam Toyota Corolla Altis

Toyota Great Corolla ini memiliki dua pilihan mesin yaitu 2E 1.300 cc liter dan 4A-FE 1.600 cc.

Greco ini dijual sampai tahun 1995 dan menjalani sekitar 4 kali minor change.

Oh ya, di beberapa negara, desain generasi ini disebut "Mini-Lexus" karena ia memiliki bodi membulat dan terlihat eksklusif.

Pada 1996 Toyota Corolla generasi ke-8 diluncurkan di Indonesia.

Mobil ini punya panggilan sayang "All New Corolla".

Toyota Corolla Twin Cam
Dok. Otomotif
Toyota Corolla Twin Cam

Baca Juga: Mode Berkendara Toyota Corolla Altis Hybrid, Bisa Jalan Tanpa Mesin

Generasi ini awalnya mengandalkan mesin 4A-FE 1.600 cc, tapi pada 1998 dapat mesin baru 7A-FE 1.800 cc.

Selain mesin baru, fitur keselamatannya juga lebih lengkap dengan dual airbags, ABS, dan rem cakram di seluruh rodanya.

Titik penting terjadi saat Toyota Corolla generasi ke-9 meluncur pada 2001.

Ini karena untuk pertama kali Toyota Motor Corporation (TMC) menghadirkan dua model Corolla, yaitu versi global dan Asia-Pasifik.

Altis merupakan nama resmi Corolla generasi ke-9 untuk kawasan Asia-Pasifik.

Toyota Great Corolla
Dok Otomotif
Toyota Great Corolla

Baca Juga: Menguak Rahasia Terdalam Sasis TNGA di Toyota Corolla Altis Terbaru

Toyota Corolla Altis menggunakan mesin baru 1ZZ-FE 1.800 cc.

Generasi ini juga menandai penggunaan teknologi VVT-i untuk pertama kalinya di Indonesia.

Oh ya, waktu itu Brad Pitt yang ganteng bingits menjadi bintang iklan Toyota Corolla Altis.

Toyota Corolla generasi ke-10 alias Grand New Altis dijual di Indonesia 2006-2013.

Toyota Corolla Altis generasi ini memiliki pilihan mesin 4 silinder 1.800 cc liter dan 2.000 cc VVT-i.

Toyota Corolla Altis 2014
Dok. Otomotif
Toyota Corolla Altis 2014

Baca Juga: Apa Benar Sasis TNGA Baru Toyota Corolla Altis Bikin Keras Suspensi?

Cruise control, kontrol audio, tombol start/stop, dan paddle shift sudah menjadi fitur standar Toyota Corolla Altis.

Toyota Corolla generasi ke-11 diperkenalkan pada 2013.

Catatan penting lain dari generasi ini adalah penggunaan transmisi CVT yang mampu mengefisienkan pemakaian bbm tanpa mengorbankan performa.

Sementara mesin kini hanya ada satu pilihan yaitu 4 silinder 1,8 liter Dual VVT-I.

Toyota Corolla generasi ke-12 diluncurkan di Indonesia pada September 2019.

Toyota Corolla Altis V
Ibnu Jundi
Toyota Corolla Altis V

Baca Juga: Hybrid di Toyota Corolla Altis Terbaru sama dengan Model Lain?

Toyota Corolla Altis baru hadir dengan tiga pilihan varian, yakni G, V, dan Hybrid.

Toyota Corolla Altis baru hadir dengan tiga pilihan varian, yakni G, V, dan Hybrid

Toyota Corolla Altis ini dibangun menggunakan Toyota New Global Architecture (TNGA).

Demikian sejarah panjang Toyota Corolla di Indonesia.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tiru VPD Kanada dan US Marshal, Semewah Ini Rupbasan Mobil dan Motor Sitaan KPK

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa