Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cover Body Yang Sudah Dicoating Tidak Boleh Dipoles, Ini Alasannya

Uje - Rabu, 5 Agustus 2020 | 16:40 WIB
Ilustrasi poles motor di rumah
Isal/GridOto.com
Ilustrasi poles motor di rumah

GridOto.com - Awas, body motor yang sudah dicoating ternyata haram dipoles ulang oleh pemiliknya.

Pasti diantara kalian masih ada yang belum tahu tentang hal ini.

Maklum, perawatan body motor dengan model coating memang baru ramai belakangan ini.

"Sebetulnya poles body yang sudah dicoating ini salah satu kesalahan yang sering dilakukan oleh pemilik mobil atau motor," ungkap Juliandre Romi dari Masterglow Auto Spa & Detailing.

Baca Juga: Cara Pasang Behel Di Yamaha Aerox 155, Beberapa Bagian Harus Dicoak

Biasanya, karena merasa body motor sudah mulai kusam atau kotor, pemilik lakukan poles ulang.

"Padahal kalau melakukan poles terutama dengan cairan yang abrasif seperti kompon, itu justru rawan bikin lapisan coating terbongkar atau luntur," ungkapnya.

Proses coating disarankan satu malam
Masterglow
Proses coating disarankan satu malam

Andre sapaan akrabnya menyarankan untuk cuci dengan sabun saja jika body mulai kotor dan kusam, supaya lapisan coating tetap bertahan lama.

"Sebenarnya coating juga butuh perawatan khusus di bengkel, disarankan tiap 6 bulan," tambah Andre yang workshop-nya di Jl. Rawamangun Muka, Jakarta Timur.

Baca Juga: Yamaha Aerox 155 Pasang Behel, Cegah Body Patah Dan Mudah Saat Parkir

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Durability Terkenal Oke, Ini Ciri Kaki-kaki Avanza Bekas Sudah Tidak Fit

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa