Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalin Nih Geisha, Yamaha XJR1300 Custom Dengan Pelek Monoblock Kece

Fedrick Wahyu - Rabu, 5 Agustus 2020 | 14:26 WIB
Yamaha XJR1300 bertampang retro
BALAKLAVA
Yamaha XJR1300 bertampang retro

GridOto.com - Yamaha XJR1300 tahun 2000 ini merupakan hasil garapan Unik Edition Custom Motorcycles dari Portugal.

Motor ini diubah dengan tampang retro namun tetap stylish dan terinspirasi dari Geisha.

Untuk ubahan dibuat cukup simpel seperti tangki bawaan yang masih dipertahankan namun dipadukan dengan jok custom.

Subframe dan jok dikustom
BALAKLAVA
Subframe dan jok dikustom

Jok tersebut terpasang pada subframe yang sudah dimodifikasi menjadi lebih pendek dan disematkan stoplamp LED.

Baca Juga: Yamaha XJR1300 Bergaya Cafe Racer, Tampilannya Jadi Lebih Agresif

Sementara untuk kokpitnya menggunakan setang lebar yang dilengkapi lampu sein dan spion bar-end.

Tampilan depan dibuat minimalis
BALAKLAVA
Tampilan depan dibuat minimalis

Headlamp pun kini menggunakan model LED untuk sedikit memberikan kesan modern.

Urusan kaki-kaki, garpu depan diganti dengan model upside down sementara sok belakang memakai Ohlins.

Menariknya dari Yamaha XJR1300 ini adalah kedua pelek yang merupakan hasil custom dan bermodel monoblok.

Kaki-kaki mendapat rombakan total
BALAKLAVA
Kaki-kaki mendapat rombakan total

Baca Juga: Kelas Berat, Yamaha XJR1300 Berwujud Cafe Racer Tampan nan Garang

Dengan kombinasi seperti itu, kesan kekar begitu terpancar dari area kaki-kakinya.

Dari sektor mesin tak banyak ubahan yang dilakukan, hanya ada pemakaian exhaust system baru.

Yamaha XJR1300 yang istimewa
BALAKLAVA
Yamaha XJR1300 yang istimewa

Untuk menyempurnakan tampilannya, kru Unik Edition memberikan kelir ceri doff, hitam doff, dan abu-abu.

Hasilnya, Yamaha XJR1300 ini pun menjelma menjadi sebuah motor yang atraktif, keren serta bertampang retro.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa