GridOto.com - Menggabungkan dua mobil jadi satu bukanlah hal sulit, dan sering dilakukan para modifikator.
Seperti gebrakan viral yang dilakukan CS Bodyworks, bengkel di Kedoya Jakarta Barat beberapa waktu lalu yang mengggabung sasis Toyota Agya dengan bodi Morris MINI klasik.
Nah ubahan senada juga sukses dilakukan di Finlandia mengambil basis BMW M3 yang disulap bertampang Volvo 162 Coupe.
Kawin silang ini sukses dibikin secara rapi meski kedua basis mobil memiliki gaya berbeda. M3 dengan gaya sporty sementara 162 Coupe dengan gaya elegannya.
Baca Juga: Tega Banget, BMW M3 Dipotong Atap Jadi Pikap dan Pasang Supercharger
Menggunakan basis BMW M3 E36, si pemilik melakukan sejumlah perubahan sehingga tampilannya seperti Vovo 162 Coupe.
Hasilnya sangat mengagumkan, lekukannya di setiap bodi dan detail yang ada tampak dikerjakan dengan mulus.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Carscoops.com |
KOMENTAR