GridOto.com - Jangan sampai kecele dan emosi melihat ada kendaraan dari arah berlawanan di Jalan Ahmad Yani arah Cicadas, Bandung, sebab memang sudah dibuat dua arah.
Rekayasa lalu lintas ini memang dilakukan polisi karena adanya proyek pembangunan flyover Jalan Jakarta - Jalan WR Supratman.
Hal ini penting diketahui agar kendaraan dari arah perempatan Jalan Jakarta yang menuju ke arah Cicadas tidak mengambil jalur berlawanan.
Pemberlakuan dua arah di Jalan Ahmad Yani itu untuk menampung kendaraan dari arah Jalan Bogor yang merupakan jalur pembuangan lalu lintas kendaraan dari Jalan Jakarta yang macet karena pemasangan gilder untuk proyek Fly Over Jalan Jakarta-Jalan Supratman.
"Sudah berlaku dari tadi pagi karena kendaraan dari timur yang menggunakan Jalan Jakarta volumenya tinggi sedangkan Jalan Jakarta ada penyempitan jalan. Untuk menghindari kemacetan, kendaraan arah barat dari timur via Jalan Jakarta dialihkan via Jalan Bogor," ujar Kasatlantas Polrestabes Bandung Kompol Bayu Catur Prabowo yang dikutip GridOto.com dari Tribun Jabar.
Selama ini, Jalan Ahmad Yani berlaku satu arah dari arah Kosambi menuju Terminal Cicaheum. Pantauan Tribun, rambu petunjuk pengalihan jalan dipasang di sejumlah titik.
Kendaraan dari Jalan Bogor yang keluar dari Jalan Ahmad Yani bisa langsung lurus ke arah Kosambi dan tidak bisa belok ke Jalan Supratman karena ada pembangunan.
Kendaraan dari Jalan Ahmad Yani yang hendak ke arah Gedung Sate, harus memutar menggunakan Jalan Bengawan atau melambung lewat jalan LL RE Martadinata (Riau).
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Tribun Jabar |
KOMENTAR