GridOto.com - Akses keluar Kota Surabaya via Jalan Rungkut Menanggal sudah bisa dilalui oleh para pengendara mulai Sabtu (01/08/2020).
Salah satu pertimbangan dibukanya Jalan Rungkut Menanggal yaitu kawasan tersebut sudah dinyatakan hijau alias aman dari Covid-19.
"Hasil rapat dengan Gugus Tugas, Kepolisian (dan) TNI dibuka bertahap arah luar kota (Surabaya)," ujar Kepala Dinas Pehubungan (Dishub) Kota Surabaya, Irvan Wahyudrajad, dikutip GridOto.com dari Tribunjatim.com, Sabtu (01/08/2020).
Baca Juga: Perlu Dicatat! Jalan Ahmad Yani Gresik Ditutup Dua Kali Sehari, Ini Jamnya
Sayangnya, jalur ini hanya dibuka satu lajur untuk dilalui kendaraan, baik roda dua maupun empat.
Untuk sementara, akses seluruh kendaraan masuk ke Kota Surabaya tetap diminta untuk melewati Jalan Doktor Insinyur Haji Soekarno (Jalan MERR).
Walau Jalan Rungkut Menanggal sudah dibuka kembali, petugas dari Dishub, Satpol PP, BPB Linmas dan jajaran lain masih bersiaga di kawasan tersebut untuk mengarahkan pengendara dari luar Kota Surabaya supaya melewati Jalan MERR.
Menurut Irvan, salah satu pertimbangan Jalan Rungkut Menanggal dibuka kembali yakni kawasan itu sudah dinyatakan hijau, walau masih harus dilakukan evaluasi rutin.
Baca Juga: Libur Idul Adha Kemenhub Minta Angkutan Barang Tidak Lewat Jalan Tol, Ini Alasannya
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
KOMENTAR