Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Mau Kalah Sama Rider Tim Satelit, Danilo Petrucci Termotivasi Gara-gara Francesco Bagnaia Bisa Kencang

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Kamis, 30 Juli 2020 | 08:20 WIB
Penampilan Francesco Bagnaia di MotoGP Andalusia 2020 bikin Danilo Petrucci termotivasi
MotoGP
Penampilan Francesco Bagnaia di MotoGP Andalusia 2020 bikin Danilo Petrucci termotivasi

GridOto.com - Pebalap Tim Pramac Ducati, Francesco Bagnaia, menampilkan performa impresif pada gelaran MotoGP Andalusia 2020 yang dilangsungkan akhir pekan lalu (26/7/2020).

Dalam seri balapan yang dilangsungkan di Sirkuit Jerez tersebut, Bagnaia telah melakukan gebrakan sejak sesi latihan bebas.

Bahkan, pembalap asal Italia tersebut mampu menempati posisi ketiga di sesi kualifikasi.

Hal ini membuat pembalap pabrikan Ducati, Danilo Petrucci menjadi termotivasi.

Baca Juga: Bos Petronas Yamaha SRT Mengaku Sempat Ragu dengan Valentino Rossi

Penampilan impresif Bagnaia itu pun berlanjut di race, di mana ia sempat menyodok ke posisi kedua.

Sayangnya, momen tersebut tidak bisa dipertahankan Bagnaia hingga akhir balapan.

Saat itu, pembalap jebolan akademi VR46 tersebut mengalami kerusakan mesin pada motor balapnya.

Akhirnya, Bagnaia pun harus menepi karena sepeda motornya tidak bisa lagi dijalankan.

Baca Juga: Pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika Terus Digas, Begini Progresnya

Namun, apa yang dilakukan oleh Bagnaia sepanjang akhir pekan dinilai Petrucci sebagai hal yang luar biasa.

Sebagai pembalap tim pabrikan, Petrucci pun dibuat termotivasi karena ia tak ingin kalah dari rider tim satelit.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Speedweek

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa