Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Tutup Radiator Kurang Kencang, Siap-siap Terima Risiko Ini

Ryan Fasha - Rabu, 29 Juli 2020 | 15:00 WIB
Tutup radiator buat balap biasanya punya tekanan lebih tinggi, misalnya tutup radiator TRD ini 1,3 bar
Tutup radiator buat balap biasanya punya tekanan lebih tinggi, misalnya tutup radiator TRD ini 1,3 bar

GridOto.com - Untuk menjaga air radiator dan tekanan saat mesin sedang bekerja maka dibutuhkan tutup radiator.

Tutup radiator ini walau kecil tapi sangat berperan penting bagi sistem pendingin mesin mobil.

Saat melakukan servis penggantian air radiator atau coolant kerap kali tutup radiator tidak dikencangkan dengan sempurna.

Padahal efek tutup radiator tidak kencang bisa berbahaya bagi mesin mobil.

Kerusakan mesin bisa saja terjadi hanya karena tutup radiator mobil tidak kencang terpasang.

Tutup radiator Honda Brio
Dylan Andika/GridOto.com
Tutup radiator Honda Brio

Baca Juga: Kisi-Kisi Radiator Mulai Kotor, Begini Cara Benar Membersihkannya

"Benar, tutup radiator itu kan pasti sudah disesuaikan dengan radiator itu sendiri," buka Sugiyanto atau akrab dipanggil Ugie pemilik Auto Clinic.

Dengan pemasangan tutup radiator tidak kencang maka saat mesin mulai panas maka tekanan di dalam sistem pendingin akan kacau.

"Saat tekanan di sistem pendingin naik maka akan terjadi kebocoran dan air radiator mudah sekali menguap keluar," tambah Ugie yang bermarkas di Harapan Indah.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kabin Lega Muat Dua Keluarga, Segini Harga Daihatsu Luxio di November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa