GridOto.com – Minyak rem haruslah selalu dalam kondisi yang prima serta dalam jumlah yang sesuai agar sistem pengereman mobil dapat bekerja dengan sempurna.
Minyak rem yang sudah kotor dan terkontaminasi memiliki titik didih yang lebih rendah ketimbang minyak rem baru, serta dapat mengakibatkan korosi pada komponen sistem pengereman.
Di samping itu, jika minyak rem terlalu sedikit jumlahnya, maka rem dapat menarik udara masuk ke dalam sistem hidraulis rem, sehingga rem tidak dapat menghasilkan tekanan yang cukup dan daya pengereman akan berkurang secara signifikan.
Nah, untuk menghindari hal-hal tersebut, Dave Stribling, dalam bukunya Auto Repair & Maintenance, menyarankan kita untuk melakukan pengecekan secara rutin pada minyak rem dengan prosedur sebagai berikut:
(Baca Juga: Minyak Rem Kurang? Jangan Langsung Ditambah, Periksa Dulu 2 Hal Ini)
1. Lihat dimana lokasi reservoir master cylinder rem dan bersihkan permukaan luarnya
Hal ini untuk menghindari kontaminan dan debu masuk ke dalam sistem hidraulis rem dan menyebabkan sumbatan.
2. Lihat ketinggian minyak rem dengan membandingkannya dengan garis maksimum dan minimum pada dinding reservoir
Pada kondisi normal, minyak rem harus berada di sekitar garis maksimum dan tidak mengalami pengurangan yang berarti.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR