Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hadiri Event Meluber Adventure Off-Road 2020, Gubernur Sumsel Ingin Bangkitkan Kembali Prestasi Era 1990-an

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 27 Juli 2020 | 18:20 WIB
Gubernur Sumsel, Herman Deru tengah menghadiri ajang Meluber Adventure Off-Road 2020.
Dok. Humas Pemprov Sumsel
Gubernur Sumsel, Herman Deru tengah menghadiri ajang Meluber Adventure Off-Road 2020.

GridOto.com - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menargetkan untuk melahirkan kembali sejumlah off-roader berprestasi di kancah nasional seperti yang terjadi di era 1990-an.

Keinginan itu diungkapkan langsung oleh Gubernur Sumsel, Herman Deru, saat melepas ratusan peserta Meluber (Melumpur Bersama) Adventure Off-Road 2020.

Merupakan ajang yang digelar Jeep Palembang Nian Sriwijaya (JPNS) di Lanud Sri Mulyono Herlambang Palembang, Sabtu (25/07/2020) lalu.

Baca Juga: Komunitas AJC Sambangi Danau Wisata Teluk Gelam OKI, Cicipi Jalur Lumpur dengan Tambahan Jurang Terjal

"Tetaplah berolahraga, bersilaturahmi dan mengukir prestasi. Sumsel ini pernah melahirkan off-roader berprestasi tahun 1990-an, juara nasional. Nah, sekarang tugas kita bagaimana prestasi ini bisa kita rebut dan ulang kembali," ungkap Herman, dikutip dari Sripoku.com.

Herman mengungkapkan, pihaknya mengapresiasi apa yang telah dilakukan JPNS untuk event tersebut.

Mengingat usianya yang baru menginjak tiga tahun, mereka sanggup mengakomodir puluhan komunitas hingga para penggemar off-road yang berasal dari dalam provinsi maupun luar provinsi.

Baca Juga: Grebek Rumah Off-roader Senior Yuma Wiranatakusumah, Koleksi Mobilnya Ngeri-ngeri!

"Event ini harus menjadi tangga untuk menuai prestasi seperti masa kejayaan dulu," ujar Herman.

Herman meminta kepada para pengurus JPNS agar semakin menggencarkan pembinaan untuk melahirkan bibit-bibit baru, sekaligus menjadi generasi penerus off-roader Sumsel.

Selain itu, JPNS juga diminta untuk membina para generasi penerus agar tetap mentaati tata tertib berlalu lintas saat berkendara di jalan.

"Ini salah satu tugas berat JPNS. Prestasi dan edukasi juga," ungkap Herman.

Baca Juga: Luna Maya Jadi Juru Parkir Setelah Toyota Alphard Miliknya Dibuat Kewalahan Saat Menanjak di Jalanan Licin, Nyaris Masuk Jurang!

Herman menambahkan, satu unit motor akan diberikan kepada juara pertama di ajang off-road tersebut.

Tak hanya itu, Gubernur Sumsel ini juga menjanjikan akan membangun sekretariat untuk JPNS.

"Akan kami support fasilitasnya supaya event ini diadakan terus dan lahir bibit-bibit (off-roader) muda. Bila perlu adakan MoU dengan Lanud (Sri Mulyono Herlambang Palembang)," terang Herman.

Ketua JPNS, Harobin Mustofa menuturkan, banyak sekali peserta yang ingin berpartisipasi dalam event Meluber Adventure Off-Road 2020.

Baca Juga: Nissan LEAF Adu Kebut di Medan Off-Road Pasir Pantai, Bukan Lawan Kendaraan Lain, Tapi Melawan Alam!

Namun karena keterbatasan waktu, akhirnya jumlah peserta dibatasi hanya 100 orang saja dan acara digelar selama dua hari, yakni dari 25 hingga 26 Juli 2020.

"Kehadiran Pak Gubernur Herman Deru menjadi energi tersendiri bagi kami dan membuat kami semakin semangat menggelar event lebih besar lagi," ucap Harobin.

Harobin menambahkan, JPNS juga memohon dukungan dari semua pihak agar off-roader Sumses bisa eksis lagi, tak hanya di kancah lokal, tapi juga nasional.

Ajang Meluber juga dihadiri oleh Kapolda Sumsel yang diwakili Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Anom Setyadi, Danrem 044/Gapo yang diwakili Kasrem 044/Gapo, Kol Inf Ardheri Ias.

Baca Juga: WRC Ala Negeri India, Begini Keseruan Balapan Bajaj di Arena Off-road

Tak ketinggalan Danlanud Palembang, Kol Pnb Firman Wirayuda, serta para peserta ajang Meluber Adventure Off-Road 2020 juga hadir meramaikan event.

Sejumlah tokoh masyarakat dan mantan pejabat juga turut hadir dalam ajang tersebut, seperti Ketua DPRD Kota Palembang periode 2014-2019, Darmawan, Bupati Empat Lawang periode 2008-2015, Bud Antoni Aljufri dan pejabat-pejabat lainnya.

Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul HD Taklukkan Medan Terjal Bareng Offreader, Targetkan JPNS Ulang Kejayaan Prestasi Sumsel Era 90-an

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa