Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Merawat Panel Carbon di Motor, Perlu Penanganan Khusus?

Muhammad Farhan - Jumat, 24 Juli 2020 | 19:40 WIB
Bodi depan Kawasaki Ninja H2R
Harry/Gridoto.com
Bodi depan Kawasaki Ninja H2R

GridOto.com – Cara merawat panel bahan carbon fiber atau kevlar di motor, apakah perlu penanganan khusus agar awet dan tahan lama?

Dibandingkan dengan bodi plastik biasa, panel motor berbahan carbon memang dibanderol lebih mahal karena proses pengerjaannya yang terbilang rumit.

Meskipun harganya mahal dan dibuat dengan teknik khusus, ternyata panel carbon enggak butuh perawatan khusus.

“Cukup dicuci bersih pakai air dan sampoo khusus bodi motor kalau kotor, supaya tampilannya tetap terjaga. Sama seperti cara cuci motor pada umumnya,” ujar Christopher Nicolas, owner workshop Prestige Carbon, Kedoya, Jakarta Barat.

Baca Juga: Ini Ubahan yang Bikin Power Mesin Honda CBR250RR SP Meningkat

Supaya lapisan coating panel carbon tidak cepat terkikis, disarankan untuk pakai sampoo bodi motor dengan kadar ph netral.

Nah untuk proses pengeringannya pun juga sama seperti cuci bodi motor, cukup keringkan pakai kain lap microfiber agar tidak meninggalkan jejak air dan aman dari goresan.

Helm X-Lite X-803 RS Ultra Carbon
Young-machine.com
Helm X-Lite X-803 RS Ultra Carbon

“Seandainya tergores atau baret, bisa pakai kompon biasa dan gosok secara manual saja pakai kain lap hingga bekasnya tersamar atau hilang,” jelasnya.

Penggunaan alat poles tidak disarankan karena dikhawatirkan bakal mengikis habis lapisan coating di panel carbon fiber.

Baca Juga: Blok Silinder DiASil Enggak Bisa Dikorter, Apakah Boleh Tanam Boring ?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa