GridOto.com - Tim GridOto Modif coba menyuguhkan video yang berbeda dengan konsep ngobrol virtual (ngovi) ala podcast mengulas seluk beluk tentang motorhome.
Bahasan seputar sejarah, tren dan serba-serbi motorhome di hingga hadir di Indonesia kami ulas bareng Bari Setiadi selaku designer dan penggiat motorhome.
"Di luar negeri sejarah motorhome memang sudah lama sekali, jadi ada kegiatan nomadic dan orang-orang Gypsy di Eropa, ya itulah cikal bakalnya motorhome," buka Bari.
Jadi saat orang-orang Belanda memiliki rumah atau punya villa di pegunungan, ada budaya-budaya camping yang dibawa seperti karavan atau motorhome.
"Jaman paling ngetop itu waktu hype VW Kombi mulai tahun 70-an. Dia punya kabin luas dan nyaman, juga mobilnya keren. Mesin di belakang, jadi banyak yang mengubah kabin dengan menjejali tempat tidur misalnya. VW Kombi salah satu pelopornya," kata Bari lagi.
Lalu bagaimana dengan adopsi gaya modifikasi motorhome yang berkembang selanjutnya?
Beradaptasi dengan mobil-mobil yang beredar di Indonesia. Jenis mobil seperti apa yang paling tepat untuk mereka yang mau terjun main motorhome atau campevan?
Meski begitu Bari juga mengapresiasi pemain motorhome yang menggunakan mobil berpenggerak 4x4.
Daripada lama-lama silahkan tonton video lengkapnya!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR