GridOto.com - Honda Brio merukapan salah satu mobil hatchback paling banyak untuk dimodifikasi.
Apalagi baru-baru ini PT Honda Prospect Motor (HPM) buatkan lomba adu konsep desain Virtual Modification (V-Mod 3).
Pastinya semakin banyak kreator modifikasi digital yang ikut menyumbangkan kreatifitasnya bikin Brio makin keren lagi.
Salah satu yang mencuri perhatian adalah kreasi milik unggahan akun Instagram @ivancsx.
Baca Juga: Honda Brio Gaya Racing Pakai Livery Orisinal dan Warna Enggak Biasa
Ia membuatkan konsep time attack agar tampilan Honda Brio tampak sangar sekaligus eye catching
Dalam postingannya, ia terispirasi dari mobil drifting BMW M3 E92 milik Kristaps Bluss "Eurofighter".
Kesan sangar benar diperlihatkan terutama pada bagian bodi dengan livery kamuflase ala seragam militer TNI.
Tak hanya loreng camouflage yang bikin keren, instrumen wide body ICS-01 yang bikin bodi Brio tampak lebih berotot.
Baca Juga: Modifikasi Kabin Honda Brio Satya Ini Full Peredam dan Pasang Jok Custom
Pada wajah ada kap mesin karbon dengan hood scoops di kedua sisi plus bumper depan dilengkapi splitter lebar.
Sementara di samping terpasang over fender yang dibaut dan side skirt yang lebih agresif.
Tampilan samping juga terlihat unik dengan desain pelek berbeda, di bagian depan model monoblok dan belakang model palang 5.
Beranjak ke buritan ada sayap besar yang menjulang dengan dan bumper belakang agresif dilengkapi diffuser.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Instagram/ivancsx |
KOMENTAR