Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terlihat Sama Persis, Ternyata Kawasaki Vulcan S Versi Indonesia Lebih Nampol Dibanding yang Dijual di Negara Ini

Dia Saputra - Senin, 20 Juli 2020 | 20:30 WIB
Kawasaki Vulcan S di Indonesia
kawasaki-motor.co.id
Kawasaki Vulcan S di Indonesia

GridOto.com - Seperti yang terpampang pada web PT Kawasaki Motor Indonesia, cruiser Vulcan S masih dijual hingga saat ini, Senin (20/07/2020).

Bahkan tidak hanya di Indonesia, cruiser Kawasaki ini juga masih dijual di Selandia Baru.

Meski memiliki desain yang sama, Kawasaki Vulcan S di Tanah Air dan Selandia Baru memiliki beberapa perbedaan sob.

Mari kita lihat dari bagian jantung pacunya yang menggunakan mesin dua silinder berkapasitas 649 cc berpendingin cairan.

Baca Juga: Inovatif! Kawasaki KLX Diubah Jadi Motor Litrik Berbahan Mesin Pemotong Keramik, Begini Proses Perakitannya

Memang mesin yang digunakan Vulcan S pada dua negara ini masih sama, namun tenaga yang dihasilkan lebih besar versi Tanah Air.

Pasalnya dengan mesin tersebut, versi Indonesia mampu menghasilkan tenaga 62,1 dk pada 7.500 rpm, serta torsi maksimum 64 Nm pada 6.500 rpm.

Sedangkan versi Selandia Baru hanya menghasilkan tenaga 47 dk pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 53 Nm pada 5.600 rpm.

Tenaga tersebut sama-sama disalurkan menggunakan transmisi manual 6-percepatan.

Baca Juga: Mulai dari Kawasaki Ninja sampai Jeep Wrangler Mantan Kepala BPN Bali Diamankan, Hasil Suap?

Editor : Dida Argadea
Sumber : Kawasaki-motor.co.id,kawasaki.co.nz

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa