Gridoto.com - Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, merasa senang berhasil menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Spanyol 2020.
Keberhasilan tersebut membuat Morbidelli merasa percaya diri dalam menghadapi sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2020 hari ini, Sabtu (18/7).
Pada sesi FP2 MotoGP Spanyol 2020, Franco Morbidelli mencatatkan waktu tercepat 1 menit 38,125 detik.
Morbidelli pun tak bisa menyembunyikan kegembiraannya dalam meraih hasil positif di hari pertama.
Baca Juga: Valentino Rossi Beberkan Alasan Dirinya Kesulitan di Hari Pertama MotoGP Spanyol
Namun begitu, catatan waktu hasil sesi latihan bebas kedua ini tidak lebih baik ketimbang yang pertama.
Pada sesi latihan bebas pertama, Morbidelli menempati urutan ke-12 dengan catatan waktu 1 menit 37,982 detik.
Suhu yang panas di Sirkuit Jerez memang membuat para pembalap tak mendapatkan hasil yang terbak di sesi latihan bebas kedua.
Alhasil waktu tercepat pada hari pertama masih dipegang Marc Marquez yang mencatatkan 1 menit 37.350 detik.
Morbidelli pun mengaku tak masalah karena ia merasa performa pada hari pertama ini sudah cukup baik.
"Kemarin adalah hari yang sangat baik bagi kami. Kami konsisten saat pagi dan kami tampil cepat pada sore hari," kata Morbidelli dilansir GridOto.com dari laman resmi Petronas Yamaha.
"Saya sangat senang dengan kinerja keseluruhan yang telah kami tunjukkan. Kami perlu menyatukan semuanya dan prioritas kami hari ini adalah langsung masuk kualifikasi dua," tambahnya.
Morbidelli yakin bisa mendapatkan hasil terbaik di sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2020.
"Tahun lalu adalah balapan yang bagus untuk kami di sini dan dengan kinerja yang kami miliki sejauh ini saya yakin menghadapi kualifikasi hari ini," pungkasnya.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | sepangracingteam.com |
KOMENTAR