Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Jadwal Operasi Patuh Agung 2020 di Bali, Pelanggaran-pelanggaran Ini yang Bakal Disasar

Ruditya Yogi Wardana - Sabtu, 18 Juli 2020 | 10:34 WIB
Ilustrasi penilangan.
Tribun-bali.com
Ilustrasi penilangan.

GridOto.com - Pihak Ditlantas Polda Bali akan menggelar Operasi patuh Agung 2020 mulai 23 Juli 2020 mendatang.

Operasi tersebut dilakukan untuk menyasar para pengendara yang kedapatan tidak patuh terhadap aturan berlalu lintas.

Kegiatan tersebut akan digelar selama 14 hari berturut-turut di seluruh wilayah Bali.

"Operasi Patuh Agung ini merupakan operasi cipta kondisi juga. Sesuai dengan arahan dari Mabes Polri untuk itu. Memang ini program operasi tahunan yang tetap berjalan," ujar Kepala Bagian Operasi Ditlantas Polda Bali, AKBP Ida Bagus Jimbaryawan, dikutip GridOto.com dari Tribun-bali.com, Jumat (17/07/2020).

Baca Juga: Catat! Polda Jabar Akan Gelar Operasi Lodaya Akhir Bulan Ini, Jangan Lupa Pakai Masker Kalau Enggak Mau Kena Denda

Selama pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2020, pihak kepolisian bakal mengadakan razia di sejumlah titik di tiap kabupaten atau kota.

Pengendara yang tidak menggunakan helm, melawan arus dan tidak membawa surat-surat kendaraan bakal ditilang.

Tak hanya itu, pengendara di bawah umur juga akan mendapatkan tindakan yang sama.

"Kalau masker tidak. Masker bukan diatur oleh Undang-undang Lalu Lintas karena masker kan untuk pencegaha Covid-19," kata Ida Bagus.

Baca Juga: Polisi Kota Malang Semakin Tindak Tegas Pengguna Knalpot Brong, Sehari Bisa Dapat Belasan Pelanggar, Tidak ada Operasi Khusus?

Kemudian, pengendara yang menggunakan pakaian adat apabila tidak menggunakan helm juga akan ditilang.

"Yang pakai udeng, sudah dari dulu itu begitu, jadi ketentuannya pakai helm. Kalau mau perjalanan jauh menggunakan motor (dan) pakaian adat kan sebaiknya pakai helm lebih bagus, udengnya taruh dulu di bagasi," kata Ida Bagus.

Pihaknya menambahkan, tak hanya melindungi saja, helm juga bisa membuat kepala terhindar dari debu dan angin kencang saat berkendara.

Dengan adanya operasi tersebut diharapkan pengendara bisa selalu menaati peraturan berlalu lintas dan aturan berkendara guna mencipkatan situasi yang tertib dan aman di jalan.

Artikel ini telah tayang di Tribun-bali.com dengan judul Polda Bali Gelar Operasi Patuh Agung Mulai 23 Juli 2020, Pakaian Adat Tanpa Pakai Helm Kena Tilang

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa