GridOto.com - Agen Pemegang Merek (APM) yang bermain segmen motor roda tiga di Indonesia cukup beragam, salah satunya ada merek Viar.
Motor roda tiga ini umumnya digunakan oleh pengusaha dalam menunjang aktivitas bisnis mereka.
Kendati memiliki beragam segmen kendaraan roda dua yang ditawarkan, mulai matik hingga listrik, penjualan PT Triangle Motorindo sebagai APM Viar nyatanya tetap didominasi kendaraan roda tiga.
Baca Juga: Jadi Tulang Punggung Penjualan, Viar Berencana Hadirkan Motor Listrik Beroda Tiga
Terlebih, meski diterpa wabah virus Corona (Covid-19), penjualan motor roda tiga Viar diklaim justru meningkat.
"Permintaan pasar lebih ke roda tiga, karena kondisi saat ini memaksa pengusaha untuk mengambil langkah yang lebih efisien, termasuk mengurangi cost operasional, dipakailah unit roda tiga ini," kata Frengky Osmond, Marketing Communication PT Triangle Motorindo kepada GridOto.com belum lama ini.
Sementara itu, penjualan roda dua Viar diklaim belum menunjukkan pergerakan meski sudah memasuki era adaptasi kebiasaan baru.
"Untuk saat ini roda dua belum meningkat penjualannya," sebut Frengky.
Baca Juga: Viar Siapkan Kejutan Produk Baru di Akhir Bulan Ini, Motor Apa Ya?
Saat ini Viar memiliki beberapa jajaran motor roda tiga dengan pilihan kapasitas mesin yang ditawarkan.
Mulai Karya BIT 100, Karya 150, Karya 150L, Karya 200, Karya 200L, dan Karya 300.
Nah, buat para pengusaha yang ingin meminang motor roda tiga besutan Viar, Berikut GridOto.com rangkum daftar harga periode Juli 2020.
Karya Bit 100 | Rp 25,59 juta |
Karya 150 | Rp 28,75 juta |
Karya 150L | Rp 29,48 juta |
Karya 200 | Rp 30,99 juta |
Karya 200L | Rp 31,91 juta |
Karya 300 | Rp 37,55 juta |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR