Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BPTJ Akan Hadirkan Bus Reguler untuk Pengguna KRL Bogor-Jakarta, Berapa Tarifnya?

M. Adam Samudra - Selasa, 14 Juli 2020 | 09:35 WIB
Bus gratis bagi pengguna KRL jurusan Bogor-Jakarta
Humas BPTJ
Bus gratis bagi pengguna KRL jurusan Bogor-Jakarta

 

GridOto.com -  Kepadatan penumpang KRL Bogor-Jakarta membuat masyarakat khawatir terjangkit penyebaran virus Corona.

Alhasil, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) bersama Pemprov DKI dan Pemkot Bogor menyediakan layanan bus gratis.

Meski mengatasi penumpukan penumpang KRL, penyediaan bus gratis tersebut tidak akan menjadi solusi tetap.

Kepala BPTJ, Polana B. Pramesti, mengatakan solusi tetap mengurai kepadatan penumpang KRL ke depan ialah dengan menyediakan layanan bus Bogor-Jakarta secara reguler.

Baca Juga: Berhasil Bawa Kabur Honda BeAT, Pelaku Curanmor di Gresik Tinggalkan Suzuki Shogun Generasi Pertama

Direncanakan layanan secara reguler tersebut beroperasi mulai Agustus. Sehingga diharapkan mampu mengurai kepadatan KRL lebih efektif.

"Jika kebutuhan terus meningkat dan muncul demand yang konsisten, tidak menutup kemungkinan akan kami luncurkan layanan bus reguler," kata Polana melalui keterangan resmi, Selasa (14/7/2020).

Untuk diketahui, menyusul pelaksanaan adaptasi kebiasaan baru sering terjadi lonjakan penumpang KRL pada waktu-waktu tertentu.

Sementara kapasitas penumpang KRL sendiri selama masa pandemi dibatasi maksimal 35-45 persen penumpang.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa