GridOto.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024, Puan Maharani Nakshatra Kusyala mengungkap bahwa dirinya diamanahkan untuk menjaga mobil antik peninggalan Presiden RI pertama Ir. Soekarno alias Bung Karno.
Selain itu, cucu dari Bung Karno itu mengaku sering menggunakan Bajaj untuk pergi ke sekolah.
Hal itu diceritakannya dalam unggahan video di akun YouTube @Deddy Corbuzier, pada Selasa, (7/7/2020).
Menjadi cucu Bung Karno sekaligus anak dari Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri membuat Puan tidak terbebani.
Baca Juga: Puan Maharani Ketua DPR RI 2019-2024, Ternyata Punya Harley-Davidson
Justru menjadi sumber semangat dan kecintaannya untuk terjun ke dunia politik.
Apalagi ibunya sering menceritakan sosok kakek, Bung Karno saat memperjuangkan dan memimpin Tanah Air.
Tak heran, Puan dipercaya untuk menyimpan dan merawat mobil antik pemberian Presiden Soekarno kepada Megawati itu.
"VW Karmann Ghia itu punya ibu Mega, karena itu mobil pertama dulu dikasih Bung Karno saat ibu menjadi presiden, masih kita rawat. Tapi mesinnya udah diganti karena dulu sempat terbakar," ungkap Puan.
"Karena vintage, memorable kita rawat." lanjutnya.
Baca Juga: Ternyata Harga Pasaran VW Karmann Ghia Milik Puan Maharani Bisa Tembus Rp 1 Miliar Loh!
Putri dari Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI ke-13, Taufiq Kiemas itu juga mengaku sering naik Bajaj ke sekolah.
"Dulu waktu zaman sebelum seperti ini, ke mana-mana ibu saya nganterin ke sekolah naik Bajaj. Walaupun cucu Bung Karno, anaknya Karno (Megawati) ngalami hal-hal seperti itu. Kita ngalami pergi ke mana-mana naik Bajaj, meskipun punya mobil," kata Puan.
"Saya ajarin ke anak saya. Saya ajak anak-anak saya naik Bajaj saat masih SD (Sekolah Dasar), saya ajak naik Bajaj, angkot." tambahnya.
Berbicara soal mobil vintage peninggalan Bung Karno, yakni Volkswagen (VW) Karmann Ghia itu lansiran 1961 dan ditaksir Rp 65 juta seperti tertulis dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disetorkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Baca Juga: Yuk Intip Garasi Puan Maharani, Ketua DPR Baru Yang Koleksi VW dan Mercy Tua
Karmann Ghia merupakan mobil yang diproduksi di Jerman sekitar tahun 1955–1974.
Berbeda dengan VW Beetle atau Kodok, Karmann Ghia masuk dalam segmen sports car.
Tersedia dalam model coupe dan convertible.
Soal mesin, Karmann Ghia awalnya dibekali mesin 1.192 cc bertenaga 40 dk.
Kemudian pada tahun 1965, dibuat sedikit lebih bertenaga yakni 1.300 cc.
Hingga akhirnya tersedia beberapa pilihan lain, yakni mesin 1.500 cc dan 1.600 cc.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GridOto.com,YouTube @Deddy Corbuzier |
KOMENTAR