Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Top Speed Kawasaki Ninja ZX-25R Yang Pakai Mesin 4 Silinder

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 10 Juli 2020 | 20:15 WIB
Spidometer Kawasaki Ninja ZX-25R
Rianto/Gridoto.com
Spidometer Kawasaki Ninja ZX-25R

GridOto.com - Pasti masih ada yang penasaran dengan top speed Kawasaki Ninja ZX-25R yang pakai mesin 4 silinder.

PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memang sudah meluncurkan secara resmi Kawasaki Ninja ZX-25R hari ini, Jumat 10 Juli 2020.

Spesifikasi mesin, rangka, kaki-kaki dan beragam fitur yang ada di Ninja ZX-25R juga sudah dibuka dengan gamblang.

Lalu berapa kencang top speed Kawasaki Ninja ZX-25R ini?

Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Mengadopsi Air Ram Milik Moge, Apa Istimewanya?

"Lewat tes yang dilakukan internal kami, ZX-25R ini punya top speed 187 km/jam," ucap Michael Chandra Tanadi, Head Sales & Promotion PT KMI.

Top speed secepat 187 km/jam bisa didapat lewat mesin 250 cc 4 silinder segaris yang mampu berkitir hingga 18.000 rpm yang diterapkan.

4 pilihan warna Kawasaki Ninja ZX-25R
Harry/Gridoto.com
4 pilihan warna Kawasaki Ninja ZX-25R

Untuk mempercepat akselerasi dan mengurangi hilangnya tenaga saat perpindahan gigi, di varian tertinggi ZX-25R juga sudah disematkan teknologi quick shifter.

"Quick shifter ini bisa dioperasikan untuk menaikan dan menurunkan gigi. Bisa bekerja saat mesin berkitir lebih dari 2.500 rpm," tambah Michael.

Baca Juga: Wuih! Ada Fitur Motor Balap Di Kawasaki Ninja ZX-25, Apakah itu ?

Dengan top speed secepat itu, Kawasaki Ninja ZX-25R juga dilengkapi dengan sistem pengereman yang mumpuni.

Untuk rem depannya sudah aplikasi kaliper radial monoblok 4 piston yang bisa memberikan cengkraman kuat untuk proses deselerasi.

Sedangkan untuk rem belakang masih pakai rem cakram dengan kaliper 1 piston.

Bagaimana, berani enggak ngegas poll sampai dapet top speed setinggi itu?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa