GridOto.com - Setelah diperkenalkan pada EICMA 2019, motor listrik Kymco RevoNEX nampaknya akan segera diproduksi.
Langkah serius pabrikan asal Taiwan ini dilihat paten Kymco RevoNEX yang sudah terdaftar di badan paten.
CEO Kymco, Alan Ko, memang sudah memperlihatkan keseriusannya memproduksi motor listrik sejak gelaran EICMA 2019 lalu.
Kymco RevoNEX bakal jadi motor listrik revolusioner sebab enggak seperti motor listrik kebanyakan.
Baca Juga: Diam-diam Kymco Update Krider 400, Tampilkan Panel Instrumen Hingga Warna Baru
Selain dari desainnya yang kalau dilihat sepintas mirip banget motor konvensional alias enggak aneh-aneh, Kymco RevoNEX sudah dilengkapi gearbox sehingga bisa ganti gigi.
Dengan enam gigi plus kopling, sensasi mengendarai Kymco RevoNEX bakal seperti motor kebanyakan walau dari sisi keluaran tenaga jelas berbeda.
Sebab motor listrik punya perbedaan karakter dengan mesin bakar biasa dengan torsi yang langsung njengat alias instan.
Nah keunikan Kymco RevoNEX meski punya gigi tapi enggak bakal stall alias tiba-tiba mati kalau salah oper gigi akibat rpm ngedrop di mesin bakar biasa.
Hal ini berarti Kymco RevoNEX bisa saja langsung ganti gigi 1 ke 4, lalu pindah ke 6, pindah ke 2, tanpa rasa 'ditinju' engine break atau takut jeroan mesin ambrol.
Meski di versi konsepnya Kymco RevoNEX dijejali part high-end seperti kaliper Brembo hingga suspensi Ohlins, belum jelas apakah akan dipasang di versi produksi massalnya.
Saat ini memang belum jelas spesifikasi keluaran tenaga dan jenis baterai dari motor listriknya.
Namun melihat stylingnya, diperkirakan akan menyerupai moge rentang 500-750 cc.
Kymco merencanakan RevoNEX sudah bisa dipasarkan pada tahun 2021, sedangkan produksinya diperkirakan sudah bisa dimulai dalam beberapa bulan mendatang.
Bisakah Kymco RevoNEX menjadi motor listrik revolusioner berkat tampilan, handling, dan performanya seperti pernyataan sang CEO? Kita tunggu saja kabar lanjutannya.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Visordown.com |
KOMENTAR