GridOto.com - Belajar mengemudi mobil bukanlah hal yang mudah, diperlukan latihan dengan pengawasan ahli untuk mempelajarinya.
Tetapi, banyak masyarakat yang masih bingung mengenai transmisi apa yang ideal untuk belajar mobil, apakah manual atau matic?
Menanggapi hal ini, Sony Susmana, Training Director dari Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), menjelaskan belajar mobil tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.
Namun, jika dilihat dari sudut pandang keselamatan berkendara, Sony lebih menyarankan agar belajar mengemudi menggunakan mobil bertransmisi matic.
Baca Juga: Street Manners: Disebut Ilegal, Pakai Lampu Yang Terlalu Terang Juga Banyak Ruginya Sob!
"Tingkat kesulitan dan operasionalnya berbeda-beda. Tapi kalau konteksnya mana yang lebih safety, harus dilihat dari yang termudah bukan yang tersulit," ucap Sony kepada GridOto.com, Rabu (8/7/2020).
Ia menjelaskan, mengemudi mobil bertransmisi matic jauh lebih mudah ketimbang manual.
Alasannya, tugas pengemudi pada mobil matic berkurang karena tidak adanya pedal kopling.
Baca Juga: Street Manners: 7 Tips Menghadapi Jalan yang Menanjak dan Menurun
Sedangkan, di mobil bertransmisi manual, pengemudi yang baru belajar harus menyesuaikan komposisi pedal kopling dengan gas.
"Kalau dari kacamata safety, lebih baik belajar dulu pakai matic. Nanti begitu sudah lancar, baru belajar pakai manual," ungkapnya.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR