GridOto.com – Empuk atau kerasnya karakter sok bisa diatur sesuai selera dan kebutuhan, begini cara setel sokbreker aftermarket dari KYB untuk motor.
Berfungsi sebagai peredam guncangan, empuk kerasnya sokbreker mempengaruhi pengendalian atau kenyamanan saat motor dikendarai.
Pada sokbreker aftermarket berlabel KYB Zeto, terdapat satu fitur setelan yang dinamai spring adjuster untuk mengatur karakter sok.
“Fitur spring adjuster atau setelan per sokbreker berfungsi mengatur empuk atau kerasnya sok yang bisa disesuaikan tergantung keinginan pengguna,” jelas Edwin Surjadipradja, Marketing Department Head PT Astra Otoparts.
Baca Juga: Awas! Cuma Karena Malas, Gir Depan Motor Bisa Gampang Aus
Tidak terdapat pada seluruh tipe, fitur setelan tersebut hanya ditemui pada KYB Zeto S-Series spring adjuster dan Z-Series subtank.
Punya fungsi yang sama, kedua tipe sok ini punya metode penyetelan fitur adjuster spring yang berbeda.
“Untuk S-Series pakai adjuster model step, sedangkan Z-Series subtank pakai adjuster model ulir,” tambahnya.
Buat adjuster model step, cara setelnya dilakukan dengan memutar kekanan atau kekiri bagian bawah sok berwarna hitam untuk mengatur level spring.
Baca Juga: Yamaha Aerox 155 Pasang Pelek dan Cakram Belakang, Segini Biayanya
Sedangkan model ulir, perlu pakai kunci L untuk membuka pengunci setelan spring adjuster sebelum per bisa diputar pakai kunci shock.
Nah itulah fitur setelan yang ada di sokbreker aftermarket dari KYB serta cara setelnya untuk menentukan karakter sok yang diinginkan.
Gampang kan?
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR