Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beda dengan Negara Eropa Lain, Inilah Kenapa di Inggris Mobilnya Menerapkan Setir Kanan Seperti di Indonesia

Dida Argadea - Minggu, 5 Juli 2020 | 12:05 WIB
Tampilan setir dan head unit Wuling Cortez
Dio/GridOto
Tampilan setir dan head unit Wuling Cortez

GridOto.com - Penempatan posisi setir mobil di tiap negara memang berbeda-beda.

Jelas ini senada dengan aturan lajur lalu lintas di masing-masing negara.

Beberapa negara seperti di Eropa, Amerika, Russia dan yang lainnya mayoritas menggunakan setir kiri.

Sebaliknya untuk negara-negara seperti di kawasan ASEAN termasuk Indonesia dan beberapa negara di Afrika menggunakan setir kanan.

 

Tapi kenapa Inggris yang merupakan negara di Eropa pakai setir kanan ya?

Baca Juga: Corvette C8 Rilis Hari Ini, Chevrolet Siapkan Modul Setir Kanan Juga!

Ternyata Inggris menggunakan setir kanan karena kebiasaan warga Inggris pada zaman dulunya.

Ketika Inggris berada di bawah kekuasaan Romawi, semua orang melakukan aktivitas dengan tangan kanan.

Ilustrasi setir kiri
Otomotif.kompas.com
Ilustrasi setir kiri

Mereka biasanya mengendalikan kuda dengan tangan kiri dan membawa senjata dengan tangan kanan.

Itulah posisi yang dianggap ideal untuk bertempur.

Karena senjata dibawa oleh tangan kanan, ketika berperang tentara Romawi berbaris di sisi kiri jalan.

Ternyata kebiasaan ini menerbitkan sebuah aturan yang tertulis dalam undang-undang jalan raya pada tahun 1835.

Aturan ini berlaku untuk wilayah yang menjadi koloni Inggris antara lain Australia dan Malaysia.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Worldstandards.eu

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Banjir Diskon Akhir Tahun, Bayar Rp 700 Ribu Bisa Bawa Pulang Motor Yamaha

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa