GridOto.com - Sabtu, 4 Juli 2020 menjadi hari yang spesial bagi komunitas pencinta roda dua, Motoran Tugeder.
Pasalnya, komunitas yang berisikan para jurnalis dan fotografer muda maupun kawakan itu baru saja menggelar deklarasinya.
A.S. Suminartomo, selaku Ketua Umum Motoran Tugeder mengatakan, waktu deklarasi tersebut dipilih memanfaatkan momentum pelonggaran PSBB pada awal Juli lalu.
“Saat PSBB dilonggarkan, kami pun memutuskan untuk melakukan deklarasi sekaligus gas tipis-tipis keliling Jakarta setelah 3 bulan kami hanya bisa ngelus-ngelus motor” ujarnya sambil terkekeh kepada GridOto.com (4/7/2020).
Baca Juga: AKBP Ojo Ruslani, Antara Tantangan Pekerjaan dan Menaklukan Trail Tanjakan
Berawal dari kafe Gastank MotoCoffee di bilangan Pondok Labu, Jakarta Selatan, sekitar 20 anggota Motoran Tugeder touring kecil-kecilan mengelilingi Jakarta Selatan melewati Antasari, Blok M, Senopati, SCBD, dan berakhir di Kompleks Widya Chandra di kawasan Senayan.
Titik akhir tersebut dipilih bukan tanpa alasan, karena tempat deklarasi yang dipilih Motoran Tugeder adalah rumah dinas milik Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo.
“Sekaligus bertemu dengan Bamsoet (panggilan akrab Bambang Soesatyo) juga,” tukas pria yang akrab disapa Tomsan lagi.
Karena agenda lainnya adalah mengangkat Bamsoet untuk menjadi ‘Bapak Tugeder’ alias penasihat dan pelindung dari komunitas tersebut.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR