Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dishub Sleman Kembali Membuka Layanan Uji Kir Kendaraan, Wajib Cashless Enggak Terima Pembayaran Tunai

Dia Saputra - Sabtu, 4 Juli 2020 | 17:22 WIB
Ilustrasi Uji Kir Kendaraan
Tribunjateng.com / Dina Indriani
Ilustrasi Uji Kir Kendaraan

GridOto.com - Setelah tutup cukup lama, layanan uji kendaraan atau kir kembali dibuka oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sleman, pada Senin (06/07/2020) mendatang.

Sebelumnya uji kir di Kabupaten Selaman sudah tutup sejak 2 April 2020 karena ada pandemi Covid-19.

Bahkan Dishub Sleman sudah melakukan simulasi pelayanan uji kir pada Jumat (03/06/2020).

Melansir TribunJogja.com, Sekda Kabupaten Sleman, Harda Kiswaya mengatakan saat simulasi berlangsung, Dinas Kesehatan dan BPBD Kabupaten Sleman turut hadir untuk menyaksikan persiapannya.

Baca Juga: Permudah Layanan Uji Kir Kendaraan, Pemkab Ciamis Luncurkan Buku Kir Elektronik

"Insyaallah Senin besok sudah dibuka. SOP pelayanan serta penerapan protokol kesehatan sudah bagus dan telah mendapat supervisi dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dishub Kabupaten Sleman, Mardiyana menegaskan jika pihaknya akan menerapkan SOP sesuai protokol kesehatan seperti wajib menggunakan masker, cuci tangan dan cek suhu.

Sedangkan untuk proses pendaftarannya, dilakukan secara online pada website www.sikresno.id.

Baca Juga: Tiga Bulan Ditutup, Layanan Uji Kir Dishub Gunungkidul Bakal Dibuka Lagi, Tetap Terapkan Protokol Kesehatan

"Selain pendaftaran secara online, pembayaran yang diterapkan juga secara non tunai," terangnya.

Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi kerumunan masyarakat yang hendak uji kir.

Pendaftaran secara online dan pembayaran non tunai juga bertujuan untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 di Yogyakarta.

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Mulai Senin Besok, Dishub Sleman Kembali Membuka Pelayanan Uji KIR Kendaraan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sering Lihat Tapi Enggak Paham, Ini Bedanya Papan Penunjuk Warna Hijau dan Biru di Jalan Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa