Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sudah Sebulan Kembali Beroperasi, Begini Situasi Di Terminal Purabaya Surabaya

Laili Rizqiani - Sabtu, 4 Juli 2020 | 12:55 WIB
Sudah sebulan beroperasi, armada bus dan penumpang di Terminal Purbaya harus patuhi protokol kesehatan
Surya.co.id/Mayang Essa
Sudah sebulan beroperasi, armada bus dan penumpang di Terminal Purbaya harus patuhi protokol kesehatan

GridOto.com - Terminal Purabaya yang beralamat di Jl. Letjen Soetoyo km. 13, Waru, Sidoarjo, Surabaya sudah kembali beroperasi sejak sebulan lalu.

Namun armada bus maupun penumpang bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) tampak sepi di terminal terbesar di Jawa Timur tersebut.

Dilansir dari Surya.co.id, Kepala Unit Terminal Purbaya Imam Hidayat pihaknya tetap menetapkan protokol kesehatan yang ketat terutama bagi kru armada.

“Saat ini memang terlihat sangat sepi. Tapi tetap kita perketat protokol kesehatan terutama untuk kru bus yang harus memenuhi beberapa persyaratan seperti wajib menunjukkan surat sehat yang masih berlaku, pakai masker,” katanya, Sabtu (4/7/2020).

Baca Juga: Terminal Mengwi Sudah Beroperasi, Penumpang Wajib Tunjukkan Surat Rapid Test, Kalau Enggak Punya Gimana?

Untuk memastikan kesehatan dan keamanan penumpang, thermal scanner dan hand sanitizer menjadi perlengkapan wajib bagi setiap armada dan kru-nya.

“Di sini armada harus cek suhu penumpang dan duduk secara berjarak di dalam bus, kemudian penumpang juga wajib menunjukkan surat sehat,” katanya.

Lebih lanjut, Imam mengatakan penumpang di terminal Purbaya mengalami penurunan yang signifikan.

Begitu juga dengan armada bus yang beroperasi tidak lebih dari 50 persen dibanding keadaan sebelum pandemi.

Baca Juga: Ingat! Angkutan Umum yang Naikkan dan Turunkan Penumpang Tidak Pada Tempatnya Bisa Kena Sanksi Berat

“Armada bus sendiri yang beroperasi sekitar 40 persen, sedangkan penumpang hanya 13 sampai 14 persen,” pungkas Imam.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Sebulan Beroperasi Kembali, Kondisi Terminal Purabaya Masih Sepi Penumpang,

Editor : Hendra
Sumber : Surya.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Soal Insentif PPnBM 3 Persen Mobil Hybrid, Nissan Bilang Begini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa